Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Mau Deklarasi Bersama Sebelum Puasa

Koalisi Anies Tambah Matang

Rabu, 15 Maret 2023 08:00 WIB
Jubir Anies Baswedan, Hendri Satrio. (Foto: Khairizal Anwar/RM).
Jubir Anies Baswedan, Hendri Satrio. (Foto: Khairizal Anwar/RM).

RM.id  Rakyat Merdeka - Koalisi Perubahan yang beranggotakan NasDem, Demokrat, dan PKS makin solid dan tambah matang. Rencananya, ketiga partai tersebut akan menggelar deklarasi Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) sebelum Puasa.

Kabar makin solidnya koalisi itu disampaikan Jubir Anies Baswedan, Hendri Satrio, saat dikontak Rakyat Merdeka, tadi malam. Kata dia, setelah dinamika demokrasi beberapa waktu lalu, anggota parpol koalisi kini makin solid.

Kata dia, anggota koalisi sudah menyepakati penentuan cawapres akan diserahkan kepada Anies Baswedan. Bahkan, Ketua Umum NasDem Surya Paloh pun sudah terbuka dengan nama-nama cawapres yang beredar seperti Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

Baca juga : Teroris Papua Tambah Edan

Kata Hensat, sapaan Hendri Satrio, dengan kondisi koalisi yang tambah matang ini, koalisi sudah siap menggelar deklarasi bersama. Kapan itu? Kata dia, tinggal menunggu momentum yang tepat, dan menunggu ketersediaan waktu para ketum parpol dan Anies. Ia berharap, deklarasi akan digelar sebelum Puasa.

“Menurut saya nggak dalam waktu lama lagi. Deklarasi bersama diserahkan kepada keputusan partai politik anggota koalisi perubahan. Walaupun memang ujungnya ada deklarasi bersama penentuan cawapres. Tapi waktunya dipersilahkan anggota koalisi untuk menentukan,” kata Hensat.

Menurut Hensat, deklarasi bersama capres tak dilakukan bersamaan dengan deklarasi cawapres. Deklarasi itu akan dilaksanakan dalam waktu berbeda.

Baca juga : Izin Investasi Masih Berbelit, Pengusaha Tambang Jateng Teriak

Lalu siapa cawapres yang akan mendampingi Anies? Hensat mengatakan, belum ada nama yang mengerucut. Tim Kecil masih membahas bersama. Menurut dia, ada lima kriteria yang sudah disepakati. Lima kriteria itu adalah membantu elektabilitas, memperkuat komunikasi dan koordinasi Koalisi Perubahan, bisa membantu di dalam pemerintahan, setia di garis perubahan, dan yang terakhir adalah chemistry. Kata dia, poin keempat dan kelima ini sangat mengerucut pada pilihan Anies.

“Kalau chemistry misalnya, ini bisa siapa saja, tergantung dari Mas Anies,” kata Hensat

Ketua Bappilu Partai Demokrat, Andi Arief menyampaikan hal serupa. Kata dia, Koalisi Perubahan makin solid. Bahkan proses penentuan cawapres sudah sampai 80 persen. Lalu siapa cawapresnya? Kara Andi, partainya tetap menginginkan AHY, meski ujungnya tetap menyerahkan kepada Anies.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.