Dark/Light Mode

PPP Butuh Pemimpin Yang Berintegritas

Senin, 14 Desember 2020 16:14 WIB
Kader PPP solid kawal partainya menang di 2024.
Kader PPP solid kawal partainya menang di 2024.

RM.id  Rakyat Merdeka - Politisi senior Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Farial menyambut baik dua calon ketua umum PPP, Suharso Monoarfa dan Taj Yasin Maimoen yang sudah mendeklarasikan maju di Muktamar IX PPP di Kota Makassar. 

“Kedua figur ini punya kelebihan masing masing. Diharapkan kedua calon ini bisa membawa PPP bangkit menjadi partai islam terbesar di 2024,” ujar Farial, Senin (14/12).

Mantan Anggota DPR ini mengatakan, saat ini partainya membutuhkan pemimpin berintegritas yang memiliki kemampuan mobilitas tinggi dalam membesarkan partai.  

Baca juga : Pertamina Pede Jadi Pemimpin Transisi EBT

Pertama, Ketum PPP harus mampu mendatangi seluruh Cabang dan DPW di Indonesia dalam rangka konsolidasi total, sehingga komunikasi politik dan programatik dapat berjalan dengan efektif dan implementatif.

Kedua, dalam kondisi pandemi ini, Ketum PPP harus memiliki kesiapan untuk menerima kader dalam 24 jam, menerima berbagai  keluhan, bahkan siap untuk membantu berbagai permasalah yang dihadapi kader.

Ketiga, Ketum PPP amanah, dan fathonah. Sehingga mampu memerankan  diri  sebagai  tokoh panutan bagi umat Islam dan kaum milenial. 

Baca juga : Survei Voxpol : Mahyeldi Pemimpin Paling Berprestasi

“Dengan demikian akan terbangun kepemimpinan yang kuat, mengakomodir fungsi partai,  solid, dan mendorong kerja keras dan kerja cerdas dengan menghidupkan seluruh struktur partai,” tegasnya.

Informasi, DPP PPP memutuskan untuk menggelar Muktamar IX di 10 zona berbeda secara virtual, pada 18-21 Desember 2020.  Pelaksanaan Muktamar PPP rencananya akan dibuka oleh Presiden Jokowi.

10 zona tersebut adalah Medan, Padang, Palembang, Tangerang, Bogor, Semarang, Surabaya, Samarinda, Manado dan Makassar. Sedangkan pimpinan sidang akan berada di Makassar yang merupakan zona utama dalam pelaksanaan Muktamar PPP. [FIK]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.