Dark/Light Mode

Survei Indikator Terbaru, Elektabilitas Prabowo Menanjak Anies Menurun, Ganjar?

Minggu, 23 Juli 2023 18:27 WIB
Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi. (Foto: Istimewa)
Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Persaingan elektabilitas 3 besar calon presiden di survei Indikator Politik Indonesia (IPI) kian dinamis. Prabowo Subianto terus menanjak, Anies Baswedan terus menurun.

Temuan survei terbaru tersebut dipaparkan IPI pada Minggu (23/7). Ada 1.220 responden yang dilibatkan dalam survei wawancara tatap muka yang digelar pada 20-24 Juni 2023 ini.

Tren kenaikan elektabilitas Prabowo di survei terakhir, menyalip posisi Ganjar Pranowo di urutan teratas. Meskipun, Gubernur Jawa Tengah itu masih di lajur tren positif. 

Baca juga : Survei Indikator: Erick Thohir Cawapres Favorit Orang Jawa

Elektabilitas Ganjar masih naik, dari 34 persen di bulan April, menjadi 35,7 persen di bulan Juni.

Namun, kenaikan elektabilitas Prabowo lebih signifikan. Dari 31,7 persen di bulan April, naik menjadi 36,8 persen di bulan Juni. Walhasil keduanya hanya berselisi tipis, 1,1 persen.

Sementara elektabilitas Anies, terus merosot. Dari 25,2 persen di bulan April, turun menjadi 21,5 persen di bulan Juni. 

Baca juga : Survei Indikator: Erick Thohir, Cawapres Paling Top Di Mata Milenial Dan Gen Z

Tren penurunan elektabilitas mantan Gubernur DKI Jakarta itu secara konsisten terjadi dari bulan Februari 2023. Saat itu, Anies masih membukukan elektabilitas 29,4 persen.

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan, meskipun Prabowo di temuan survei teranyar berhasil mengungguli Ganjar, namun keunggulannya masih tipis. Sementara keunggulan Ganjar dibanding Anies masih cukup jauh.

"Selisih kurang lebih 14 persen dibanding Ganjar," kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi dalam paparannya secara virtual, Minggu (23/7).

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.