Dark/Light Mode

Resmi, Indonesia Tuan Rumah IESF 14th Esports World Championships 2022

Jumat, 19 November 2021 22:27 WIB
Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari. (Foto: Istimewa)
Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah IESF 14th Esports World Championships 2022 merupakan buah diplomasi olahraga NOC Indonesia.

September lalu, Presiden NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari bertemu Marinescu di Budapest, yang salah satu hasilnya adalah menempatkan Tommy Hermawan Lo masuk dalam jajaran dewan IESF. Okto, sapaan Karib Raja Sapta, menyambut antusias keputusan IESF.

Baca juga : Sean Raih Posisi Dua FIA World Endurance Championship 2021, Bamsoet Bangga

Ditetapkannya Indonesia sebagai tuan rumah IESF 14th Esports World Championships 2022 sekaligus menjadi pembuktian buah manis diplomasi olahraga NOC Indonesia dan sinergi federasi nasional.

“NOC Indonesia sangat mendukung National Federation.Kami akan berjuang membantu mereka agar bisa terkoneksi dengan International Federation yang dapat membawa keuntungan bagi Indonesia,” ujar Okto.

Baca juga : Gandeng Rich-Esports Indonesia, ASTON Priority Simatupang Hotel, Gelar “PUBG Mobile Championship 2021”

“Saya berharap IESF 14th Esports World Championships 2022 di Indonesia bisa menambah gairah industri esports di Tanah Air," pungkas Okto. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.