Dark/Light Mode

Liga 1 Indonesia

Persib Vs Persita, Bruno Dan David da Silva Siap Tempur

Selasa, 4 Januari 2022 19:51 WIB
Pemain anyar Persib, Bruno Cunha Cantanhed saat latihan. (Foto : Persib)
Pemain anyar Persib, Bruno Cunha Cantanhed saat latihan. (Foto : Persib)

RM.id  Rakyat Merdeka - Persib Bandung siap menantang Persita Tangerang pada putaran kedua Liga 1 di 1 di Stadion Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (7/1/2022). Dua pemain anyar pemain David Da Silva dan Bruno Cunha Cantanhede dipastikan tampil.

Pelatih Persib, Robert Alberts menyebut David Da Silva, Bruno Cunha Cantanhede berpeluang tampil di laga perdana putaran kedua Liga 1. Pemain lain M Rashid juga dipastikan dalam kondisi oke.

David Da Silva dan Bruno Cantanhede merupakan pemain baru Pangeran Biru di putaran kedua Liga 1 dan baru beberapa kali berlatih bersama tim.

Baca juga : Persib Vs Persita, Duo Bomber Maung Bandung Terganggu Masa Karantina

Sedangkan Rashid baru kembali bergabung dalam latihan di Bali pada 2 Januari lalu, setelah membela Timnas Palestina.

"Ya, mereka bisa bermain di pertandingan nanti.  Saya pikir, semua pemain tersebut sudah beradaptasi dengan baik," kata pelatih berusia 67 tahun tersebut dilansir laman resmi klub.

Meski baru bergabung selama beberapa. hari, Robert mengatakan, dua rekrutan anyarnya sudah mampu beradaptasi dengan baik, tidak hanya terhadap tim melainkan cuaca di Pulau Bali. Sebelum bergabung dengan tim, keduanya dan juga Rashid telah menjalani karantina sepuluh hari di Jakarta. 

Baca juga : Perkuat Lini Serang, Persela Angkut Jose Wilkson Dari Persebaya

"Bruno berjuang keras di latihan perdananya setelah 10 hari berada di hotel. Tapi sekarang sudah berlatih lebih baik. Da Silva juga mengalami hal serupa. Namun dalam hal adaptasi, ia bisa melakukannya dengan lebih baik karena sudah tahu kondisi di Indonesia," paparnya.

Robert Alberts juga menyatakan, anak asuhnya siap bermain pada pertandingan malam.

Merujuk pada jadwal dari PT Liga Indonesia Baru, pertandingan PERSIB selama bulan Januari 2022 digelar 21.30 Wita atau 20.30 WIB. Bagi Robert, itu sudah menjadi kewajiban untuk dilakoni para pemain dan pelatih.

Baca juga : Jelang Lawan Persita, Maung Bandung Latihan Sehari 2 Kali

"Sebenarnya sama saja dengan sewaktu di Yogyakarta. Izinkan saya untuk mengatakan, kami terpaksa melakukan hal yang tidak pernah kami lakukan. Tapi, tetap harus melakukannya karena kami sangat cinta sepakbola. Ini sudah menjadi pekerjaan kami," kata pelatih asal Belanda tersebut. 

Robert mengakui, menjalani pertandingan dmalam merupakan hal yang tak mudah untuk dilakukan. Namun, ia dengan tegas mengatakan hal itu tak lantas akan menjadi halangan untuk anak asuhnya dalam menampilkan permainan terbaik di atas lapangan. 

"Banyak hal berbeda yang harus dilakukan pemain dan pelatih. Ini akan terasa sangat berat. Namun, kami berusaha sebaik mungkin agar terasa nyaman bagi pemain sehingga bisa menampilkan permainan terbaiknya di pertandingan. Tidak hanya dari segi kebugaran, tapi mental mereka juga tetap kuat," bebernya. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.