Dark/Light Mode

Hidayat Humaid: Prestasi Olahraga DKI Harus Bersaing Di Tingkat Dunia

Sabtu, 12 Maret 2022 22:07 WIB
Hidayat Humaid (kedua dari kiri). (Foto: KONI DKI)
Hidayat Humaid (kedua dari kiri). (Foto: KONI DKI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Musorprov yang dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan itu secara aklamasi menetapkan Hidayat Humaid sebagai Ketua Umum KONI DKI Jakarta periode 2022-2026.

Hidayat Humaid ditetapkan sebagai orang nomor satu KONI DKI karena sudah mengantongi dukungan lebih dari 50 persen plus satu.

Baca juga : Ngefans Sama Ganjar, Petani Ungaran Hadirkan Senyum Sang Gubernur Di Tengah Sawah

Dukungan kepada Hidayat adalah 58 sehingga tidak dilakukan proses pemilihan. Pada Musorprov KONI DKI ini sebetulnya ada dua calon namun calon lainnya Julizar Idris hanya mendapatkan 11 dukungan.

Sebagai Ketua Umum KONI DKI terpilih, Hidayat didampingi tiga formatur salah satunya adalah Pandapotan Sinaga.

Baca juga : Di Hadapan ASN, Khofifah: Pemimpin Harus Melayani Rakyatnya

Dalam sambutannya Hidayat mengatakan dalam olahraga tidak mengenal oposisi.

“Saya akan mengajak semua pihak termasuk Pak Julizar untuk bersama membangun prestasi olahraga DKI Jakarta lebih baik,” ujar Hidayat.

Baca juga : Menpora: Guru Olahraga Berperan Meningkatkan Kebugaran Masyarakat

Hidayat sendiri mengaku akan membawa olahraga DKI untuk berprestasi lebih baik. Ia tidak hanya menjadikan olahraga DKI berjaya di PON juga mampu bersaing di tingkat dunia. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.