Dark/Light Mode

Liga 1 Indonesia

Javlon Pede Bersama Pesut Etam

Selasa, 17 Mei 2022 13:44 WIB
Pemain asing asal Uzbekistan, Javlon Guseynov . (Foto : BorneoFC)
Pemain asing asal Uzbekistan, Javlon Guseynov . (Foto : BorneoFC)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemain asing asal Uzbekistan, Javlon Guseynov bertekad membawa klub Borneo FC alias Pesut Etam meraih hasil lebih baik di musim 2022/2023.

Apalagi manajemen tetap mempertahankan sebagian besar penggawa tim, dengan tambahan beberapa pemain yang berkualitas dan memiliki mental juara.

Usai menghabiskan masa libur di negara asalnya, Uzbekistan, Javlon saat ini sudah kembali ke Samarinda, yang ia anggap sebagai rumah keduanya tersebut.

Baca juga : Indonesia Usul ASEAN Bentuk Dana Darurat Pandemi

Ia pun menyambut gembira dapat kembali berlatih bersama rekan-rekannya di Stadion Segiri Samarinda.

"Senang bisa kembali lagi ke Samarinda, bagi saya ini adalah rumah kedua karena dari sebelum menikah, menikah dan sampai punya anak saya tinggal disini," ujar pemain yang mengisi posisi bek tengah tersebut dilansir laman resmi klub.

Saat ini Javlon mengaku fokus untuk bisa mengembalikan kondisi fisiknya usai menghabiskan Ramadan dan Lebaran bersama keluarganya. Selain itu ia juga harus kembali beradaptasi dengan adanya pelatih dan rekan-rekan barunya.

Baca juga : Indonesia Keok 0-2 Lawan India, Ahsan: Kami Minta Maaf

Meski begitu, pria kelahiran 24 Juni 1991 itu sangat optimistis dengan skuad yang ada saat ini. Apalagi sudah bisa dipastikan, kompetisi tahun ini akan berjalan normal. Artinya, tim bisa bermain kembali di stadion dan mendapat dukungan langsung dari para suporter.

"Dengan komposisi sekarang, saya juga percaya tim ini bisa lebih dari apa yang dicapai musim lalu, apalagi kita bisa bermain di kandang sendiri nantinya," tegas Javlon. 

Skuad tim kebanggaan warga Samarinda, saat ini ini semakin lengkap. Selain Javlon Guseynov, juga ada Jonathan Bustos dan Leo Guntara. Sehingga tim diharapkan jauh lebih siap sebelum memulai bergulirnya kompetisi.

Baca juga : Mantap, Tim Rowing Indonesia Juara Umum SEA Games Vietnam

"Alhamdulilah pemain sudah semakin lengkap dengan hadirnya Javlon, Bustos dan Leo. Ini memudahkan kita untuk membentuk sistem permainan," ucap Asisten Pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin.

Tiga pemain yang baru bisa bergabung inipun diminta untuk bisa mengejar ketertinggalannya. Terutama untuk menyamakan fisik dengan rekan-rekannya yang sudah lebih dulu berlatih.

"Sekarang tinggal menyamanakan fisik mereka, karena dalam seminggu terakhir kemarin kita memberi menu ke pemain fisik," Amir memungkasi. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.