Dark/Light Mode

Kinclong, Pato Top Skor Sementara Liga 1

Kamis, 25 Agustus 2022 14:53 WIB
Striker andalan Borneo FC, Matheus Pato. (Foto : Ist)
Striker andalan Borneo FC, Matheus Pato. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Perlahan tapi pasti, striker andalan Borneo FC, Matheus Pato terus gemilang. Kini ia menjadi top skor sementara Liga 1 musim 2022/2023.

Kemenangan Borneo FC Samarinda dua hari lalu kontra Dewa United FC menempatkan Matheus Pato sebagai striker tajam. Striker andalan Pesut Etam ini sukses mengemas dua gol dan membuat namanya menjadi top skor sementara BRI Liga 1 2022/2023.

Pato sejauh ini sudah mengemas tujuh gol. Menyalip koleksi David da Silva dan Lulinha yang sama-sama mencetak enam gol. Sebelumnya, dia adalah top skor Piala Presiden 2022.

Baca juga : Pernyataan Kapolri Tegas Soal Motif Pembunuhan Brigadir J

Berhasil menjadi top skor sementara, Pato mengaku senang. Dia menilai hasil tersebut merupakan hasil kerja keras semua pemain.

“Saya senang karena berada di jalur positif dengan rutin mencetak gol. Tapi lebih penting adalah kami bisa meraih kemenangan,” ucap Pato.

Prestasi individu yang diraih Pato berbanding lurus dengan performa Borneo FC. Pesut Etam saat ini berhasil bercokol di puncak klasemen BRI Liga 1 2022/2023 dengan 15 poin.

Baca juga : Seleksi 250 Pemain, Pelita Medan Soccer Serius Hadapi Liga 3

“Semoga semakin banyak gol yang saya buat dan kemenangan yang kami dapat. Sampai akhir musim harus konsisten,” harapnya.

Bagi Pato, tak ada yang mustahil. Meski baru musim ini membela Borneo FC, dia yakin bisa membawa timnya bersaing di papan atas.

“Saya selalu yakin dan kami memang layak untuk bersaing di papan atas. Semua juga sangat ingin juara. Tapi perjuangan masih panjang dan kami harus terus kerja keras,” pungkasnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.