Dark/Light Mode

Badminton Kumamoto Masters Japan 2023

Keramat Ganyang Malaysia

Kamis, 16 November 2023 07:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat. (Foto: PBSI)
Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat. (Foto: PBSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat lolos ke babak kedua. Pasangan yang kerap dijuluki Keramat ini sukses mengganyang wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dengan dua set 21-19, 21-14.

Bertanding di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, kemarin, Kevin/Rahmat harus bermain ketat. Ganda putra yang baru dipadangkan ini sempat tertinggal 8-12 sebelum mampu mengejar dengan meraih lima poin beruntun untuk berbalik unggul.

Baca juga : Awalnya Tegang, Akhirnya Speechless

Sempat membuka jarak dengan unggul 18-15, Kevin/Rahmat kembali dikejar Goh/Izzuddin. Beruntung, Kevin/Rahmat akhirnya bisa mengamankan gim pertama 21-19.

Gim kedua sempat alot di awal, sebelum Kevin/Rahmat menjauh dengan unggul 10-5. Mereka terus melaju dan unggul jauh 16-8. Meski Goh/Izzuddin sempat mendekat 14-19, Kevin/Rahmat bisa mengunci keme­nangan. Mereka merebut dua poin terakhir untuk menang 21-14 di gim kedua.

Baca juga : Hari Osteoporosis Nasional 2023, Kolaborasi Kuatkan Tulang Indonesia

Di babak kedua Japan Masters 2023, Kevin/Rahmat akan meng­hadapi He Ji Ting/Ren Xiang Yu. Kemenangan juga diraih tunggal putra Jonatan Christie. Jojo -- saapaan akrab Jonatan-- berhasil lolos ke babak kedua turnamen Kumamoto Masters Japan 2023.

Jojo tampil percaya diri meng­hadapi wakil Taiwan Chi Yu Jen dan menang dua gim, 21-14 dan 21-9.

Baca juga : Minionswati Hancurkan Jepang

Sejak awal, Jojo sudah bertekad untuk tampil pede. Dia yakin bisa bermain baik dan menang. “Puji Tuhan saya bisa bermain baik hari ini dan bisa menang. Entah itu kualitas lawannya be­rada di bawah atau di atas saya. Percaya diri itu sangat penting setiap turun bertanding,” ujar Jojo usai laga.

Peraih medali emas Asian Games 2018 ini merasa puas dengan hasil yang dicapai. “Saya merasa cukup puas dengan performa hari ini. Tapi, saya harus tetap bersiap lebih baik lagi menghadapi pertandingan selanjutnya,” katanya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.