Dark/Light Mode

Barcelona Vs Girona : Messi Is Back!

Minggu, 27 Januari 2019 10:14 WIB
Lionel Messi kembali dipasang saat Barcelona lawan Girona  di Estadi Montilivi, nanti malam WIB. (Foto : @lionelmessi)
Lionel Messi kembali dipasang saat Barcelona lawan Girona di Estadi Montilivi, nanti malam WIB. (Foto : @lionelmessi)

RM.id  Rakyat Merdeka - Girona optimis tak akan mati kutu saat menjamu raksasa La Liga, Barcelona ke Estadi Montilivi, nanti malam WIB. Di kubu Barca, Lionel Messi siap diturunkan lagi.

Sekalipun peringkat mereka terpaut jauh, tuan rumah di posisi 12 dan El Barca sebagai pemimpin klasemen sementara La Liga, tapi di pertemuan pertama La Liga musim ini (jornada 5) Barcelona secara mengejutkan pernah ditahan imbang Girona 2-2.

Peluang itu semakin tersibak lebar, melihat Barcelona rapuh di laga teranyar. Blaugrana dibantai Sevilla 2-0 saat tak diperkuat Lionel Messi di leg pertama perempat final Copa del Rey. Sementara rekrutan baru Kevin-Prince Boateng yang mela- koni debutnya untuk dipasang sebagai starter, belum mampu memberi kontribusi optimal.

Baca juga : Messi Diragukan Tampil

Pemuncak klasemen La Liga itu terbukti masih bergantung pada sosok sentral La Pulga. Kondisi ini membuat Girona percaya diri. Meskipun di laga terakhir, klub berjuluk Blanquivermell itu juga baru menelan kekalahan di kandang Real Madrid. Tapi tidak sampai telak.

Pertarungan di perempat final Copa del Rey terhadap klub papan atas ini berakhir dengan skor 4-2. Karena itu, mencetak gol saat melawan Barcelona di kandang sendiri, menurut Kapten Girona sangat mungkin terjadi.

“Semuanya harus dilakukan, dan segala sesuatu mungkin saja terjadi,” ungkap kapten tim Girona, Àlex Granell dikutip akun Twitter resmi klub.

Baca juga : Barcelona Siap Tempur

Tantangan Girona saat bertarung kontra Barca, Messi juga Luis Suarez kabarnya siap diturunkan. Berbeda saat di Copa del Ray di mana sejumlah bintang lini depan di Copa del Rey, alasan Valverde, karena dia lebih mementingkan Liga Spanyol.

“Piala (Copa del Rey) itu penting tetapi jika sampai ke- hilangan poin di liga (Spanyol) itu lebih berbahaya, dan kami juga harus memikirkan Liga Champions,” kata kata Valverde dikutip Marca.

Jika skenario itu terulang, nasib Girona sepertinya bakal persis sama seperti Eibar. Ketika itu, tanpa Messi, Barcelona me- mang dikalahkan tuan rumah Levante di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey. Namun setelah kembali bertarung di La Liga, Messi diturunkan, Barcelona pun menang telak 3-0 saat menjamu Eibar. Jika Messi ganjalannya, akankah tuan rumah sudah mengantongi skenario matang untuk mengantisipasinya? [SAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.