Dark/Light Mode

Bahaya Asesoris Kalung Masker

Senin, 15 Maret 2021 12:52 WIB

Penggunaan masker sudah menjadi kebiasaan dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19. Seiring berjalannya waktu, masker dipasangi asesoris berupa kalung. Agar masker yang dilepas bisa tergantung.

Namun, penggunaan masker berkalung ini memiliki higienitas yang kurang. Hal tersebut dikarenakan masker pada sisi dalam sudah terkontaminasi droplet (ludah) ketika berbicara, batuk, atau dari helaan nafas yang kotor sehingga berpotensi menularkan kepada orang sekitar. Apabila masker tidak digunakan lebih baik simpan masker menggunakan kantong yang dapat ditutup berbahan kertas atau bahan lain yang aman untuk menghindari paparan. [MEL]