BREAKING NEWS
 

Gelar Program Mengetuk Pintu Langit

Selama Bulan Juni, Pegadaian Bagi-bagi Makanan Siap Saji Tiap Jumat

Reporter & Editor :
OKTAVIAN SURYA DEWANGGA
Senin, 6 Juni 2022 18:16 WIB
Foto: Humas Pegadaian.

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Pegadaian mewarnai bulan Juni tahun ini dengan program CSR bertema "Mengetuk Pintu Langit", yang dilaksanakan serentak di kantor cabang Pegadaian maupun Pegadaian Syariah seluruh Indonesia.

Kepala Divisi CSR PT Pegadaian Rully Yusuf mengatakan, program tersebut diimplementasikan dengan melakukan sedekah setiap hari Jumat selama bulan Juni.

Baca juga : Selama Ramadan Dan Idul Fitri, Pengendalian Harga Pangan Dinilai Baik

"Kegiatan membagikan makanan siap saji ini awalnya dilakukan secara sporadis di beberapa cabang. Setelah melihat nilai positifnya bagi perusahaan dan masyarakat, maka kegiatan tersebut kemudian dibuat menjadi program perusahaan. Dengan demikian kegiatan ini juga diharapkan menjadi Gerakan kepedulian Insan Pegadaian kepada masyarakat," ujarnya, Senin (6/6).

Lebih lanjut Rully mengatakan, program utama PT Pegadaian sepanjang tahun 2022 dilaksanakan untuk mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs).

Baca juga : Jelang Lebaran, Kementan Pastikan Stok Pangan Aman

Secara umum program tersebut meliputi tiga pilar yaitu peningkatan pendidikan, pelestarian lingkungan dan pengembangan UMKM.

Adsense

Di sektor pendidikan, perusahaan mengimplementasikan dengan pemberian bea siswa, pembangunan sarana pendidikan seperti The Gade Creative Lounge, maupun sarana pendidikan lainnya.

Baca juga : Sobat Erick Gelar Program Tebus Sembako Murah Dan Dukung Kesenian Tari Yogyakarta

Sementara itu di sektor lingkungan, Pegadaian berperan aktif dalam pengelolaan sampah melalui program The Gade Clean & Gold. Selain melibatkan masyarakat secara langsung, pengelolaan bank sampah ini juga mengandeng Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense