BREAKING NEWS
 

36 Tahun Universitas Mercu Buana, Lahirkan Generasi Cerdas Berjiwa Mandiri

Reporter & Editor :
TEAM ADV
Jumat, 22 Oktober 2021 14:02 WIB

RM.id  Rakyat Merdeka - Semasa pandemi ini, sebenarnya banyak peluang yang diberikan bila kita cermati. Kita menyadari pentingnya online learning. Sebenarnya online learning ini sudah diadakan cukup lama, jauh sebelum adanya pandemi. Namun online learning menjadi sangat penting ketika belajar tatap muka dibatasi. Bukan berarti dikedepan hari, bila pandemi berakhir kita tidak lagi menyajikan online learning.

Hal tersebut disampaikan Pembina Yayasan Menara Bhakti, Rindangsari Kurniawati, MA pada perayaan Ulang Tahun Universitas Mercu Buana ke 36, di Aula Rektorat Universitas Mercu Buana (UMB) secara daring dan luring pada jumat (22/10).

Baca juga : 72 Tahun Universitas Nasional 'Berbakti untuk Negeri'

"Momen 36 tahun menjadi target kita adalah untuk memberikan Pendidikan bagi masyarakat luas dari berbagai kalangan, dengan luasnya dan terpencarnya bumi Indonesia ini, kita bisa mengembangkan jangkauan kita ke daerah daerah yang lebih jauh dari sekedar DKI Jakarta, bahkan juga keluar Indonesia" jelasnya.

Adsense

Rektor Universitas Mercu Buana, Prof. Ngadino Surip, MS menuturkan Universitas Mercu Buana telah menginjak usia ke-36 tahun. Sebuah perjalanan panjang untuk mewujudkan amanat dari almarhum Haji Probosutedjo, pendiri Yayasan Menara Bhakti sekaligus juga pendiri Universitas Mercu Buana, untuk melahirkan generasi Indonesia yang cerdas,berbudi luhur dan berjiwa mandiri, melalui dunia pendidikan.

Baca juga : KBRI Canberra Bersama Universitas Nasional Gelar Australia Update ke Tiga

"Generasi Indonesia masa depan seperti dicita-citakan oleh beliau almarhum Bapak Haji Probosutedjo merupakan jawaban atas kebutuhan sumber daya manusia Indonesia di masa kini dan masa mendatang yang kecenderungannya semakin kompetitif", Jelas Prof Ngadino kepada media sesaat setelah Syukuran 36 tahun Universitas Mercu Buana.

Dengan tema “Membangun Kebersamaan untuk Kemajuan” , lanjutnya, Universitas Mercu Buana ke-36 menjadi sangat tepat dan relevan di tengah-tengah persaingan serta berkembang pesatnya teknologi digital yang mensyaratkan kolaborasi sebagai kunci untuk pemecahan masalah serta kemajuan suatu organisasi.

Baca juga : Gandeng Universitas Brawijaya, Bank Sinarmas UUS Wujudkan Program Kampus Merdeka

Menurutnya, 36 tahun yang telah dilewati bukan hanya sebuah angka, 36 tahun adalah rangkaian proses dan catatan prestasi dari seluruh sivitas akademika Universitas Mercu Buana, baik Dosen maupun Tendik, dan tidak terkecuali Mahasiswa yang menjadikan Universitas Mercu Buana berada dalam posisi seperti sekarang ini.

"Sekali lagi usaha kolaboratif kita semua yang memiliki kesamaan semangat, tekad dan tujuan yang sama, Insya Allah, dengan kejujuran, keikhlasan, kerja keras, kerja cerdas dan kerja tuntas dan tetap kompak akan menempatkan posisi Universitas Mercu Buana lebih baik lagi di masa datang," harap Prof Ngadino. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense