BREAKING NEWS
 

Berikan Tips Perbaiki Hubungan

China Pede Bisa Akur Dengan AS

Reporter & Editor :
SRI NURGANINGSIH
Selasa, 8 Desember 2020 06:52 WIB
Menteri Luar Negeri China Wang Yi. (Foto: Reuters)

RM.id  Rakyat Merdeka - China yakin hubungannya dengan Amerika Serikat (AS) bisa akur alias membaik. Negeri Tirai Bambu menawarkan lima resolusi untuk mencapai hal tersebut.

Hubungan Amerika Serikat (AS) dan China saat ini, bisa dikatakan dalam kondisi terendah. Mengutip Global Times, dalam konferensi Dewan bisnis AS-China, kemarin, Menteri Luar Negeri (Menlu) China Wang Yi mengungkapkan pandangannya kenapa hubungan China-AS dalam kondisi parah.

Baca juga : Selamatkan Aset, Pertamina Perkuat Sinergi dengan KPK dan Pemprov Sumsel

Menurutnya, beberapa orang di AS menganut mentalitas Perang Dingin yang sudah ke tinggalan zaman dan bias ideologis. “Mereka melihat perkembangan China dan hubungan China dengan AS dari perspektif zero sumgame, yaitu menganggap China sebagai lawan atau bahkan musuh,” ungkapnya.

Wang menyampaikan, ada lima cara untuk memperbaiki hubungan China-AS. Yakni, mengoreksi pengakuan strategis hubungan bilateral, meningkatkan dialog dan komunikasi, memperluas kerja sama saling menguntungkan, mengelola divergensi sambil menghindari konfrontasi ideologis, serta, memperbaiki opini publik.

Adsense

Baca juga : Petani Sawit Minta Bea Keluar Dinolkan

Wang mengatakan, tugas paling mendesak saat ini untuk kedua negara yakni memerangi pandemi Covid-19. “China dan AS dapat sepenuhnya bekerja sama di berbagai bidang seperti mengelola pandemi, pemulihan ekonomi, dan perubahan iklim,” ujar Wang.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense