Dark/Light Mode

Skor Indonesia Vs Irak 1-2, Garuda Muda Kalah Di Babak Perpanjangan Waktu

Jumat, 3 Mei 2024 01:13 WIB
Timnas Indonesia U-23. Foto: PSSI
Timnas Indonesia U-23. Foto: PSSI

RM.id  Rakyat Merdeka - Timnas Indonesia gagal memenangkan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 melawan Irak di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (3/5) dini hari WIB.

Kemenangan Irak dengan skor 2-1 atas Indonesia diraih dari babak perpanjangan waktu, setelah dua babak kedua tim bermain imbang dengan skor 1-1.

Sebenarnya, Indonesia tampil menawan dengan memetik keunggulan lebih dulu lewat gol Ivar Jenner menit 18, yang didapat lewat sepakan jarak jauh, memanfaat bola liar di depan kotak penalti.

Usai kalah 1-0 dari Indonesia, Irak makin beringas. Mereka terus-terusan mengirim sejumlah serangan berbahaya ke area pertahanan Indonesia. Beruntung kiper Indonesia, Ernando Ari beberapa kali sukses mengamankan bola.

Salah satunya sepakan terukur pemain Irak Ali Jassim Elaibi ke arah kanan gawang menit ke 20 yang berhasil ditepis oleh Ernando Ari.

Baca juga : Jadwal Indonesia Vs Irak Perebutan Juara 3 Piala Asia U23, Rafael Struick Main

Tim berjuluk Singa Mesopotamia ini baru berhasil menyamakan kedudukan di menit ke 27, memanfaatkan kemelut di depan gawang Indonesia hasil sepakan penjuru. Gol ini sebenarnya sempat membuat wasit mengecek VAR, tapi akhirnya gol dianggap sah. Skor 1-1.

Skor imbang bertahan hingga turun minum. Sejumlah serangan berbahaya dari kedua tim gagal dikonversi menjadi gol. 

Di babak kedua, Indonesia beberapa kali nyaris kebobolan. Salah satu yang paling krusial menit ke 73, setelah Ernando Ari menjauh dari gawang. Beruntung Nathan Tjoe-A-On berhasil mengejar bola hasil sepakan mendatar Nihad Mohammed Watifi, dan membuangnya ketika nyaris sejengkal lagi memasuki gawang. Skor imbang hingga babak kedua usai. 

Indonesia justru kemudian kebobolan di babak penambahan waktu menit 96. Ketika Jasim Ali yang minim penjagaan berhasil menusuk pertahanan Indonesia yang bidikannya gagal ditepis oleh Ernando Ari.

Indonesia tak kunjung menyamakan kedudukan hingga 15 menit pertama perpanjangan waktu usai. Di 15 menit perpanjangan waktu kedua, Indonesia sebenarnya beberapa kali sempat mengancam lini pertahanan Irak, tapi upaya tersebut gagal menembus gawang hingga peluit panjang.

Baca juga : Garuda Muda Selangkah Lagi Berlaga Di Olimpiade

Sepanjang laga, Indonesia sebetulnya berhasil unggul dalam penguasaan bola, 52 persen berbanding 48 persen Irak. 

Namun, Garuda Muda kalah signifikan dalam hal serangan. Irak berhasil membukukan 22 tembakan dengan 7 di antaranya mengarah ke gawang. Sementara Indonesia hanya mengoleksi 15 tembakan dengan 2 di antaranya mengarah ke gawang.

Dengan kekalahan ini, Indonesia harus melawan Guinea di play-off untuk mendapatkan tiket ke Olimpiade Paris, Prancis mendatang.

Susunan Pemain

Irak

Hussein Hasan, Baiz Al Imam, Hasan Al Reeshawee, Tahseen Hantoosh, Jasim Elaibi, Azad Klouri, Nihad Mohammed, Muntadher Mohammed, Karrar Mohammed, Mustafa Saadoon, Ridha Fadhil,

Baca juga : Indonesia Vs Irak, Hidup Mati Demi Tiket Olimpiade

Indonesia:

Ernando Ari, Ilham Rio, Pratama Arhan, Muhammad Ferarri, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Jeam Kelly Sroyer, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Rafael Struick

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.