BREAKING NEWS
 

Ayo, Lawan Covid-19 Dengan 3K

Reporter : KINTAN PANDU JATI
Editor : MUHAMAD FIKY
Selasa, 20 Oktober 2020 06:40 WIB
Psikolog, Edward Andriyanto Sutardhio

RM.id  Rakyat Merdeka - Satgas Covid-19 terus mengingatkan kepada masyarakat luas untuk selalu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, dan mencuci tangan pakai sabun untuk memutus mata rantai penyebaran wabah coronavirus (Covid-19).

Psikolog, Edward Andriyanto Sutardhio mengatakan, masyarakat dapat mengantisipasi Virus Corona dengan melakukan kaji informasi, kelola emosi dan kembangkan sumber daya atau disingkat menjadi 3K.

Baca juga : Produksi Vaksin Covid-19 Masih Tergantung Sinovac

“3K dapat meningkatkan imunitas melawan Covid-19,” kata Edward dalam talkshow denga tema ‘Perjuangan Penyintas Melawan Covid-19’ di Media Center Satgas Penanganan Covid-19 Graha BNPB Jakarta, Senin (19/10).

Adsense

Dosen di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia ini juga memberi pesan untuk para penyintas Covid-19 agar segera kembali beraktivitas di tengah masyarakat.

Baca juga : Rerie Wanti-wanti Penyebaran Covid-19 Di Momen Libur Panjang

Para penyintas Covid-19 dapat membagikan perjuangannya dengan orang lain sehingga tahu apa yang harus dilakukan jika mengalami hal serupa.

Hal yang terpenting adalah para penyintas Covid-19 harus bangkit melakukan yang terbaik bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga pada orang di sekililing.

Baca juga : Ayo, Bangkit Los Blancos!

“Keberhasilan perjuangan para penyintas Covid-19 bisa dibagikan kepada orang lain sebagai bentuk kepedulian dan upaya untuk memutus mata rantai penyebaran wabah coronavirus di negara kita," papar Edward. [KPJ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense