BREAKING NEWS
 

Ngebut, Tes Corona Di DKI Hampir 19 Kali Lipat Standar WHO

Reporter & Editor :
UJANG SUNDA
Minggu, 11 Juli 2021 17:13 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - DKI Jakarta sedang ngebut melakukan tes usap alias swab test Polymerase Chain Reaction (PCR). Saat ini, tes PCR di Jakarta hampir mencapai 19 kali lipat dari standar yang ditetapkan Badan Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO).

"Di Jakarta ini, tes PCR kita sudah 18 bahkan 19 kali dari standar WHO. Jadi sepekan ini, tes PCR kita sudah 182.656 orang (per 1 juta) yang di-PCR," ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, di Jakarta Utara, Minggu (11/7), seperti dikutip Antara.

Adsense

Baca juga : PDIP Sebut PPKM Darurat Di DKI Mirip Hari Libur, Minta Anies Turun Ke RT-RT

Standar swab test PCR dari WHO untuk pelacakan kasus Covid-19 di suatu daerah minimal 10.000 orang dari jumlah penduduk 1 juta jiwa. Riza mengakui, semakin banyak orang menjalani tes PCR, semakin banyak pula yang ketahuan positif Covid-19. Bahkan, kemarin angkanya sudah 12.920 orang terkonfirmasi positif melalui swab test.

Pemprov DKI Jakarta berupaya untuk memutus mata rantai penularan Covid-19 di ibu kota, yakni meningkatkan testing, tracing, dan treatment (3T). "Semakin banyak yang dites atau PCR, semakin ketahuan di mana titik-titik penyebaran. Dengan ketahuan titik penyebaran, kami mampu mengidentifikasi keberadaan virus itu sendiri, ada dimana dia dan ada pada siapa," ujar Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta ini.

Baca juga : Lambda Dari Peru, Varian Ke-11 Virus Corona Dalam Daftar WHO

Setelah diketahui siapa yang positif, lanjutnya, pemerintah melakukan langkah berikutnya. Yaitu pelacakan kontak erat (contact tracing) dan selanjutnya treatment. Proses seperti itu dilakukan dengan disiplin, agar dapat mempercepat proses penurunan angka penularan dan memutus mata rantainya.

Selain itu, Pemprov DKI Jakarta juga terus meningkatkan jumlah rumah sakit rujukan untuk Covid-19. Begitu pula dengan jumlah fasilitas dan tenaga kesehatan, seperti oksigen, ruang perawatan intensif (Intensive Care Unit/ICU), tempat tidur, dan laboratorium. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense