BREAKING NEWS
 

Pengusutan Pengadaan Kapal

Dipanggil KPK, 2 Pejabat Aceh Diam-diam Pergi Ke Ibu Kota

Reporter & Editor :
APRIANTO
Senin, 7 Juni 2021 06:45 WIB
Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK, Ali Fikri. (Foto: Antara)

 Sebelumnya 
Ketika menghidupkan telepon selulernya, Junaidi kaget lantaran banyak pihak yang meminta konfirmasi terkait pemeriksaan dirinya di KPK. Mulai dari media massa hingga keluarga. Sebab dia pamit ke Jakarta bukan untuk diperiksa KPK sebagai saksi.

“Saya hanya beritahu akan dinas ke Jakarta,” kata Junaidi.

Hal serupa juga disampaikan Sekda Aceh, Taqwallah. Dia pamit ke keluarga untuk urusan dinas di Jakarta agar pemeriksaan itu tidak heboh.

Baca juga : Deretan Pertanyaan Ajaib TWK Pegawai KPK: Lepas Hijab, Free Sex, Sampai Threesome

Tapi media massa telah mengendus pemeriksaan keduanya, bahkan ada yang mengabarkan dirinya bakal ditahan KPK.

Padahal setelah semua pertanyaan terkait kewenangan, tugas, dan fungsinya sebagai Sekda Aceh dan Ketua Tim Anggaran Pemerintah Aceh (TAPA) mengenai usulan perencanaan dan penganggaran tiga kapal Aceh Hebat disampaikan kepada penyidik, dirinya dipersilakan pulang.

“Itu saya jelaskan kepada penyidik KPK dan mereka menerima penjelasan dengan baik dan ramah,” katanya.

Baca juga : Anies Perkuat Kerja Sama Antar Daerah

Seperti diketahui, pada 2020 lalu Pemerintah Aceh mengalokasikan anggaran Rp 178 miliar untuk pengadaan tiga KMP Aceh Hebat.

Kapal tersebut masing-masing bernama KMP Aceh Hebat 1 berkapasitas 1.300 Gross Tonnage (GT), yang direncanakan melayani rute Pelabuhan Calang Aceh Jaya-Pelabuhan Simeulue Aceh.

Kemudian KMP Aceh Hebat 2 berkapasitas 1.100 GT, yang sudah mulai melayani Ulee Lheue Banda Aceh-Balohan Sabang. Berikutnya, KMP Aceh Hebat 3 berkapasitas 600 GT yang direncanakan akan melayani rute Aceh Singkil-Pulau Banyak. [BYU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense