BREAKING NEWS
 

Tingkatkan Literasi dengan Kolaborasi

Reporter & Editor :
UJANG SUNDA
Minggu, 27 Juni 2021 13:42 WIB
Diskusi peningkatan literasi yang digelar Ide Perubahan (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Peningkatan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing merupakan tanggung jawab semua pihak. Salah satu upaya meningkatkan kualitas SDM di Indonesia dapat melalui pengembangan literasi yang menyeluruh. Pengembangan literasi ini menjadi salah satu fokus dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020-2024.

Berangkat dari hal itu, digelar diskusi mengenai pengembangan literasi yang dilaksanakan secara daring, Jumat (26/6). Diskusi ini diisi antara lain oleh Penggagas Ide Perubahan Misbah Fikrianto, Sekretaris Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah XV Nusa Tenggara Timur Ade Erlangga Masdiana, Bakesbangpol Jawa Barat Agus Komarudin, Direktur PT Trusco Cipta Madani M Apud Kusaeri, anggota DPRD Jawa Barat, praktisi literasi Ridwan Solihin, Ketua Iluni Psikologi Universitas Indonesia Ivan Ahda, dan praktisi pendidikan Arviantoni.

Misbah mengatakan, diperlukan sebuah terobosan untuk melakukan akselerasi peningkatan literasi. Di antaranya dengan dukungan kebijakan yang lebih spesifik, program literasi berbasis ekstrakurikuler, dan kampanye literasi.

Baca juga : Teori Konspirasi Membuat Orang Tak Percaya Corona

“Dalam pelaksanaan literasi, diperlukan kerja sama semua pihak, baik dari pemerintah pusat, daerah, komunitas, maupun lembaga lainnya,” jelas Misbah.

Adsense

Erlangga menambahkan, penguatan literasi dapat dilakukan lintas kementerian dan lembaga. “Sinergi harus dilakukan dari hulu sampai kepada pelaksanaan literasi,” ucap Erlangga.

Pembahasan literasi sangat luas dan memberikan dampak yang besar untuk pemerataan pendidikan, peningkatan mutu, dan relevansi pendidikan di Indonesia. Agus Komarudin menerangkan, di Jawa Barat, dilakukan pengembangan literasi yang adaptif, inovatif, dan kolaboratif. “Kolaboratif sampai kepada keluarga harus diberdayakan dengan baik,” jelas Agus.

Baca juga : Serius Tingkatkan Literasi, Jembrana Punya Perda Khusus Perpustakaan

Berdasarkan hal tersebut, Ridwan Solihin menjelaskan, peran perpustakaan pusat, provinsi, dan daerah sangat penting. Ridwan menguatkan dengan bagaimana upaya mendorong produktivitas membaca melalui perpustakaan dan menggiatkan menulis kepada generasi muda.

Berkaitan dengan pengembangan perpustakaan, Budiyanto dari Kemenpora mendorong rumah dijadikan sebagai perpustakaan. “Peran orang tua dan masyarakat sangat penting untuk mendukung program literasi,” jelas Budiyanto.

Misbah mengatakan, semua pihak harus menyediakan konten-konten literasi yang sesuai dengan nilai-nilai budaya Indonesia. “Semoga kita semua dapat berkontribusi untuk kemajuan literasi di Indonesia,” harap Misbah. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense