Dark/Light Mode

Idap Tumor Tiroid, Thalita Latief Cek Hormon

Kamis, 16 April 2020 16:59 WIB
Thalita Latief/IG
Thalita Latief/IG

RM.id  Rakyat Merdeka - Artis Thalita Latief pada medio Maret 2020 diketahui menjalani operasi pengangkatan tumor tiroid. Kini, istri dari personel band Lyla, Denis, itu tengah menjalani berbagai upaya demi kesembuhan.

“Alhamdulillah seperti ini bisa dilihat, terima kasih doanya teman-teman semua, supportnya. Setelah satu setengah bulan akhirnya aku bisa berdiri di sini, Insya Allah sehat," jelas Thalita.

Tumor tiroid menyerang gelenjar tiroid, atau kelenjar berbentuk kupu-kupu di dasar leher.

Baca juga : Sukurlah, Pacman Negatif Corona

Setelah operasi pengangkatan tumor, Thalita harus memeriksa kondisi hormon sebab sangat berkaitan dengan kondisi tiroid yang dideritanya.

“Cek hormon. Dilihat dulu nih sekarang masih diobservasi beberapa bulan ke depan. Karena kan tiroidnya sisa satu, yang satu udah diangkat. Tiroid itu kayak kelenjar kupu-kupu, jadi aku sudah nggak ada tuh sebelah," jelasnya.

“Jadi normal nggak dengan dihasilkan hormon-hormon itu, kalau memang baik Insya Allah dengan suplemen, makanan sehat dan lain lainnya itu sangat membantu," sambung Thalita.

Baca juga : Danamon Bikin Pojok Kesehatan Cegah Corona

Namun, apabila kondisi hormonnya kurang baik, presenter berusia 31 tahun ini harus siap dengan kemungkinan terburuk. "Aku harus mengkonsumsi obat-obatan sampai seumur hidup," ucapnya.

Thalita tentu berharap kemungkinan terburuk tersebut tidak terjadi. Untuk itu, Bintang film Lawang Sewu ini sedang menjaga pola makan.

Ibu satu anak itu juga mengaku sempat merahasiakan penyakitnya itu dari sahabat-sahabatnya. Kenapa?

Baca juga : 71 Tenaga Medis RS Mitra Depok Negatif Corona

“Bukan aku nggak mau sharing, tapi lebih ke 'Ah entar mereka sedih lagi denger aku sakit' gitu lho. Akhirnya (cerita) ketika mau jalani operasi 'kok aku kayaknya nggak bisa yah' kayak ngebendung sendiri gitu," tandasnya. [MER]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.