Dark/Light Mode

Siapakah Capres Pilihan Jokowi? Lembaga Survei Beberin Analisanya

Denny JA: Jokowi Dukung Prabowo

Kamis, 19 Oktober 2023 00:52 WIB
Denny JA, Pendiri LSI Jokowi Dukung Prabowo. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Denny JA, Pendiri LSI Jokowi Dukung Prabowo. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Siapa yang didukung Jokowi?

Kita mulai dengan berita. Projo (Pro Jokowi) merupakan relawan pendukung Jokowi yang terstruktur. Ketua Umumnya menjadi Menteri, lalu secara resmi memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto.

Sebelumnya, relawan Jokowi lainnya, Solidaritas Ulama Muda Jokowi juga secara resmi memberikan dukungan kepada Prabowo. Relawan Jokowi beruntun dukung Prabowo Subianto.

Itu versi mereka. Bagaimana dengan data LSI?

Kami melakukan survei pada Agustus 2023. Survei itu menanyakan kepada publik luas, juga kepada komunitas ormas-ormas Islam besar. Menurut mereka, siapakah Capres yang didukung Jokowi.

Baca juga : Survei Ipsos: Ganjar-Sandi Tumbangkan Prabowo-Gibran

Hasil survei itu, apa?

Di komunitas NU, sebesar 50,9 persen, di Muhammadiyah 56,3 persen, meyakini Prabowo adalah Capres yang didukung Jokowi. Selebihnya, Capres-capres lain.

Tapi memang, kita belum dengar secara tegas dari mulut Jokowi sendiri, siapakah Capres yang didukungnya secara penuh, secara tegas.

Apakah Jokowi akan mengumumkan sikapnya?

Mungkin ucapan verbal itu tak akan pernah kita dengar langsung dari Jokowi di hadapan publik. Namun, berdasarkan pengalaman negara-negara lain, tiga syarat ini, tiga kriteria ini, harus dipenuhi Capres untuk mendapat dukungan dari Presiden yang sedang berkuasa.

Baca juga : Pengamat: Duet Ganjar-Yenny Mampu Tandingi Prabowo

Apa saja itu?

Pertama, Capres itu harus menunjukkan keinginannya melanjutkan legacy sang Presiden. Untuk Jokowi, legacy-nya adalah Ibu Kota Negara (IKN) pindah ke Kalimantan Timur. Juga, program hilirisasi, agar kita hanya mengekspor produk olahan, bukan bahan mentah. Hilirisasi akan memajukan industri dalam negeri, menambah lapangan kerja, dan memberi keuntungan lebih.

Kedua, Capres itu harus memenuhi kriteria personality yang sering Jokowi katakan. Yaitu, Capres harus dekat dengan rakyat dan pemberani.

Kenapa harus syarat pemberani?

Karena, program hilirisasi ditentang oleh Uni Eropa, oleh IMF. Mereka lebih diuntungkan jika Indonesia mengekspor bahan mentah saja. Hanya Capres yang memiliki jejak pemberani yang tak peduli dengan tekanan internasional, yang tetap bisa kokoh dengan program hilirisasi. 

Baca juga : Andreas Hugo Pareira: Jokowi Dukung Ganjar Pranowo

Selain itu?

Capres itu juga punya kemungkinan terbesar untuk menang. Itu terekam dari begitu banyak lembaga survei kredibel yang merilisnya. NNM

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis, 19 Oktober 2023 dengan judul "Siapakah Capres Pilihan Jokowi? Lembaga Survei Beberin Analisanya, Denny JA: Jokowi Dukung Prabowo"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.