Dark/Light Mode

Beginilah Perdebatan Tentang Netralitas Jelang Pilpres 2024

Abdullah Mansyur: Saya Sulit Percaya Netralitas Pemerintah

Minggu, 7 Januari 2024 06:50 WIB
Abdullah Mansyur, Jubir TPN Ganjar-Mahfud. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Abdullah Mansyur, Jubir TPN Ganjar-Mahfud. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Setelah peristiwa makan malam Prabowo dan Jokowi, Airlangga mengatakan bahwa Pemerintah tetap netral. Anda percaya?

Sudah jelas disebutkan dalam Undang-Undang Pemilu agar ASN (Aparatur Sipil Negara) dan aparatur yang lain netral. Tapi, dalam prak­tiknya, saya sulit mempercayai netralitas Pemerintah.

Kenapa?

Buktinya, sudah ada di beberapa daerah. Yang terbaru di Garut, lalu beberapa camat di Kota Bekasi, itu membuat saya sulit percaya bahwa Pemerintah netral.

Baca juga : Badaruddin Andi Picunang: Sampai Saat Ini Pemerintah Netral

Anda tidak percaya?

Melihat fakta-fakta itu, saya meragukan komitmen Pemerintah untuk menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

Apa saran Anda?

Kalau ingin memposisikan diri sebagai Presiden yang negarawan, sebaiknya seperti di awal. Semua Capres diundang makan siang bersama atau makan malam ber­sama. Kalau itu dilakukan, menunjukkan keadilan dan keseim­bangan terhadap semua calon. Tapi, saat ini hanya Prabowo yang diundang.

Baca juga : Rosan Ingin Kontestasi Pilpres 2024 Jangan Sampai Putuskan Tali Silaturahmi

Bagaimana jika undangan makan bersama itu, dalam kon­teks hubungan Presiden dengan menteri saja?

Sulit membedakannya. Idealnya, jika mau mencalonkan diri seharus­nya mengundurkan diri, supaya tidak ada konflik kepentingan. Mundur saja, supaya gampang membedakan pertemuannya dengan siapa dan tujuannya apa.

Lalu, apa harapan Anda agar netralitas Pemerintah terjaga?

Kami menuntut supaya seluruh pejabat negara, juga aparat negara berkomitmen dengan aturan. Netralitas jangan hanya lip service. Tapi, harus betul-betul realitas di lapangan. REN

Baca juga : Pemda Garda Terdepan Cegah Berita Hoaks Pemilu 2024, Ini Strateginya

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak edisi Minggu, 7 Januari 2024 dengan judul "Beginilah Perdebatan Tentang Netralitas Jelang Pilpres 2024, Abdullah Mansyur: Saya Sulit Percaya Netralitas Pemerintah"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.