Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Qwords Cloud Connectivity, Internet Broadband Cepat Untuk Rumah & Bisnis
Kamis, 21 April 2022 20:10 WIB
RM.id Rakyat Merdeka - Web Hoster Qwords Company International melaunching produk baru bertajuk Internet Service Provider Qwords Cloud Connectivity. Peluncuran tersebut dilakukan saat gathering dengan stakeholder dan awak media di Mercure Hotel Jakarta, Kamis (21/4).
"Layanan Cloud Connectivity–Internet Broadband tampil dengan dengan koneksi stabil, anti ngelag, dan bebas FUP. Kini telah hadir di kota Bandung, Jawa Barat dan akan segera tersedia di kota-kota lainnya di Indonesia," ujar CEO Qwords, Rendy Maulana.
Rendy menceritakan, Qwords sudah hadir selama 17 tahun silam. Melalui layanan Cloud Hosting, Managed VPS, Uptime Server, registrasi Nama Domain, dan layanan digital lainnya, Qwords telah memenuhi kebutuhan pelanggan yang ingin membuat websitenya live and go internasional.
Dalam perjalanannya, kata Rendy, Qwords mengkolaborasikan antara website yang cepat diakses dari seluruh dunia, koneksi internet, dan multimedia dengan konten berkualitas yang bisa diakses dari rumah.
Qwords, menjamin para pelanggan akan mendapatkan konektivitas terbaik karena kami sudah terhubung dengan banyak Internet Exchange Point (IX) dan juga peering dengan content provider yang banyak digunakan seperti Facebook, Google, Alibaba Cloud, dan masih banyak lagi.
Baca juga : Menpora Harap Kompetisi IBL Lahirkan Atlet Terbaik Untuk Timnas Basket
"Diharapkan dengan layanan kolaborasi ini, segala macam kebutuhan online pelanggan dapat diwujudkan dengan baik oleh Qwords," harapnya.
Rendy menjelaskan, Qwords Cloud Connectivity sendiri dibagi menjadi dua, menyesuaikan kebutuhan para pelanggannya. Broadband Connectivity (WireHome) dengan speed hingga 1 Gbps yang menghadirkan internet, dan multimedia super cepat ke dalam rumah.
"Kebutuhan personal mulai browsing, main game, media sosial, online meeting, belanja, dan nonton film anti nge-lag tanpa buffering," jelasnya.
Selain itu, Internet Broadband Business (WireBusiness) juga tersedia untuk mendukung produktivitas di perkantoran dan perusahaan. Pelanggan dapat menikmati kemudahan menjalankan bisnis dengan koneksi internet stabil, aman, cepat, Kuota Unlimited, dan mampu mampu bekerja ideal meski digunakan oleh banyak perangkat/user.
Qwords, juga memberikan fasilitas bagi para pebisnis yang membutuhkan support premium agar operasional bisnisnya lebih optimal melalui paket WireDedicated. Pada paket ini, lanjut Rendy, pelanggan akan merasakan layanan dedicated yang jauh lebih premium mulai dari support hingga fitur.
Baca juga : Ini 4 Tips Memilih Internet Super Cepat Dan Hemat
"Hanya perlu menghubungi dan berkonsultasi dengan tim Qwords," katanya.
Selain menyediakan koneksi internet melalui kabel fiber optik, Qwords juga memiliki layanan Internet Broadband Wireless yang menjangkau rumah. Internet cepat dari Qwords didukung oleh Device Enterprise terbaik, layanan Customer Care 24 jam, serta telah mendukung banyak metode bayar untuk memudahkan pelanggan bertransaksi.
Layanan lainnya yakni Cloud and Connectivity Services Connected Building & City. Dengan Metro Ethernet Connectivity dapat menghubungkan antara 1 gedung dengan gedung lainnya dalam kota maupun antar kota melalui publik internet ataupun jalur private.
Ini, kata dia, diperuntukkan bagi perusahaan dengan banyak kantor cabang untuk terhubung ke kantor pusat.
"Di Jakarta saat ini sudah ada di lebih dari 230 kantor dan bangunan komersil. Segera hadir di kota lainnya," ungkapnya.
Baca juga : Awas, Jangan Sampai Rebutan Lahan Bisnis
Sedangkan Metro Intercity & Inner City tersedia dari Jakarta ke Bandung, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya, Cilegon, Serang, Tegal, Malang, Denpasar, Cirebon, dan Tangerang. Tak berhenti di sana, di kemudian hari Qwords juga akan menghadirkan layanan Entertainment seperti Multimedia Streaming, TV BOX untuk HBO HD, Cinemax HD, Cartoon Network, Local TV, Animax, Sport Channel, News, dan On Demand Video.
"Bagi Anda yang berminat mencoba koneksi Internet Broadband Qwords, silakan cek area keterjangkauan rumah Anda atau kunjungi website www.Qwords.com untuk informasi selengkapnya," tutupnya. [BSH]
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya