Dark/Light Mode

Gandeng Amazon Web Services, Habitat Indonesia Kembangkan Karawang

Jumat, 27 Mei 2022 15:53 WIB
Habitat for Humanity Indonesia, organisasi kemanusiaan yang berfokus pada penyediaan hunian layak bagi keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia menggandeng Amazon Web Services (AWS) menggelar proyek bersama program peningkatan pengembangan masyarakat di Karawang. (Foto: Ist)
Habitat for Humanity Indonesia, organisasi kemanusiaan yang berfokus pada penyediaan hunian layak bagi keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia menggandeng Amazon Web Services (AWS) menggelar proyek bersama program peningkatan pengembangan masyarakat di Karawang. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Habitat for Humanity Indonesia, organisasi kemanusiaan yang berfokus pada penyediaan hunian layak bagi keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia menggandeng Amazon Web Services (AWS) menggelar proyek bersama program peningkatan pengembangan masyarakat di Karawang.

Program ini diselesaikan dalam waktu 1 tahun mulai Maret 2021 hingga Maret 2022. Ada lebih dari 15 ribu warga dari 6 desa yang dapat merasakan manfaat dari program tersebut. Desa tersebut antara lain, Kutamekar, Kutapohaci, Mulyasari, Margakarya, Margamulya, dan Wanakerta.

Baca juga : Digadang-gadang Jadi Capres, Andika Girang Banget

Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia Susanto mengaku sangat bangga bisa bekerja sama dengan AWS untuk mewujudkan program CSR mereka.

Kerja sama ini merupakan kerja sama yang ketiga kalinya setelah program bantuan bencana di Palu dan pembagian sembako di masa pandemi Covid-19.

Baca juga : BMKG: Hari Ini, Sebagian Besar Wilayah Indonesia Berawan

"Habitat Indonesia selalu berupaya menjunjung profesionalitas dan integritas agar setiap mitra senang berkolaborasi sehingga lebih banyak lagi keluarga berpenghasilan rendah yang dapat dibantu," katanya, Jumat (27/5).

Susanto menegaskan, Habitat selalu mengedepankan aspirasi, kebutuhan, potensi, dan kemampuan masyarakat lokal. Masyarakat dilibatkan melalui pendekatan hulu ke hilir bertujuan agar program dapat dilakukan secara efektif, efisien dan berkelanjutan.

Baca juga : Gerbangdutas Perkuat Kedaulatan Indonesia Di Perbatasan

Menurutnya, bantuan masyarakat tidak selalu dalam bentuk uang tetapi juga program fisik maupun non fisik yang sebenarnya lebih berguna untuk jangka panjang.

"Saya meyakini bahwa keterlibatan masyarakat mampu menumbuhkan rasa kepemilikan sehingga mereka lebih peduli untuk memelihara setiap program yang diberikan," jelasnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.