Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Langkah Erick Thohir Dorong Desa Sejahtera Lewat TJSL BUMN Diapresiasi

Rabu, 26 Oktober 2022 13:57 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir (kiri)/Ist
Menteri BUMN Erick Thohir (kiri)/Ist

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sedang menjalankan Program Bakti BUMN yang merupakan bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BUMN. Hal itu mendapatkan apresiasi.

Salah satu contoh Bakti BUMN, yakni program Desa Sejahtera, yang dirancang dengan dua tujuan utama. Yaitu, tercapainya kehidupan layak dan peningkatan pendapatan masyarakat miskin. 

Pengamat kebijakan publik Adnan Nasution mengapresiasi program Bakti BUMN yang saat ini sedang berjalan. Hal itu jadi bagian dari langkah Erick Thohir dalam memaksimalkan potensi dan program-program kerja yang dilakukan oleh BUMN.

“Kalau kami melihat program yang ditawarkan BUMN, boleh jadi niatannya untuk memaksimalkan potensi dan program kerja yang dilakukan oleh atau yang telah dibuat oleh BUMN yang digawangi Erick,” kata Adnan Nasution, Rabu (26/10).

Dikatakan Adnan, sebelumnya program ini sudah berjalan namun jumlah desa masih terbatas, yakni terfokus di Jawa Barat.

Baca juga : Muchlas Rowi Sebut Karate Tradisional Indonesia Catat Sejarah Baru

Kemudian, Erick kembali memperluas program Bakti BUMN ke wilayah-wilayah lain untuk mensejahterakan masyarakat Indonesia. Khususnya masyarakat miskin.

“Program yang ditawarkan itu sebenarnya dalam rangka mensejahterakan rakyat di 10 kecamatan di Jawa Barat. Pada dasarnya, untuk mensejahterakan masyarakat, terutama yang miskin ekstrem,” ujarnya.

Dijelaskan akademisi dari Universitas Hasanuddin Makassar (Unhas) itu, Kementerian BUMN melakukan pelatihan kepada para pelaku usaha kecil di desa. Dari cara memulai usaha, mengelola keuangan dan memetakan potensi daerah yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan mereka. 

Yang mereka (Kementerian BUMN) perlu lakukan, yang diminta masyarakat di beberapa daerah terkait UMKM, yang pertama mereka butuhkan yakni pelatihan memulai usaha, mengelola keuangan dan memetakan potensi daerah.

“Kalau BUMN masuk pada tiga permasalahan ini, saya pikir akan bisa berjalan efektif dan efisien programnya itu,” tambahnya.

Baca juga : Pengamat: Erick Thohir Sukses Selamatkan Sepak Bola Indonesia

Adnan mengakui, Pemerintah Pusat lewat Kementerian BUMN sudah melebarkan sayap hingga tingkat desa, dengan memanfaatkan potensi desa, baik wisata hingga UMKM.

Namun, potensi UMKM di desa-desa ini belum berjalan maksimal seperti yang diinginkan pemerintah.

“Di beberapa desa sudah ada beberapa Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). BUMDes itu sepenuhnya dikelola setiap Desa. Khusus di Sulawesi Selatan, beberapa sudah kami beri pendampingan. Ada sekitar 50-70 persen BUMDes belum berjalan,” ucapnya.

Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, Program Bakti BUMN yang merupakan bentuk TJSL BUMN, memiliki peran penting dalam mendorong percepatan pengentasan kemiskinan ekstrem bagi masyarakat Indonesia, melalui kolaborasi beberapa BUMN. 

"Salah satu contoh Bakti BUMN yakni program Desa Sejahtera yang dirancang dengan dua tujuan utama, yaitu tercapainya kehidupan layak dan peningkatan pendapatan masyarakat miskin," ujar Erick 

Baca juga : Libatkan Petani, Erick Thohir Dorong Swasembada Gula

Untuk tahap awal, kata Erick, program ini dilaksanakan di 10 Kecamatan yang ada di Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat (Jabar). 

Dia menyampaikan, program yang melibatkan 17 BUMN ini berlangsung selama enam bulan sejak Oktober 2022.

Untuk dapat mencapat tujuan ini, BUMN akan melaksanakan lima sub program Desa Sejahtera BUMN. Berupa Posyandu Sejahtera, Bersih Sejahtera, Terang Sejahtera, Pintar Sejahtera dan UMK Sejahtera.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.