Dark/Light Mode

Sambut Ramadan dan Idul Fitri, Mall Ciputra Jakarta Gelar Tableware Bazaar

Sabtu, 25 Maret 2023 08:59 WIB
Tableware Bazaar yang digelar Mall Ciputra Jakarta di area Center Court lantai Lower Ground. (Foto: Dok. Mall Ciputra)
Tableware Bazaar yang digelar Mall Ciputra Jakarta di area Center Court lantai Lower Ground. (Foto: Dok. Mall Ciputra)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mall Ciputra Jakarta bekerja Bekerjasama dengan Bazaar Keramik HSI menghadirkan Tableware Bazaar yang digelar di area Center Court lantai Lower Ground, sejak 20-26 Maret 2023.

Selama sepekan para pengunjung bisa mendapatkan beragam pilihan Tableware di Tableware Bazaar. Menempati area seluas 335 meter2 terpampang lebih dari 14.000 produk ditampilkan untuk memanjakan para pengunjung dalam mendapatkan keramik pilihan dengan promo diskon hingga 80 juga akan ada EPIC SALE Jumat sampai Minggu pada jam-jam tertentu.

Tableware Bazaar merupakan pengembangan dari CL Urban Market yang sudah ada di Mal Ciputra Jakarta sejak tahun 2021 untuk memenuhi kebutuhan pengunjung.

Baca juga : Sambut Ramadan, Kawasan dan Masjid Raya Al Jabbar Dibuka Kembali

Di Tableware Bazaar ini, pengunjung akan mendapatkan beragam peralatan rumah tangga, alat makan (cutlery) berbahan kayu, aneka pot, anyaman cantik serta tas kerajinan kulit yang dibuat oleh para disabilitas dari Yogyakarta, serta bisa menikmati kopi dan cemilan yang tersedia di CL Urban Market lantai Lower Ground.

 

General Manager Mall Ciputra Ferry Irianto (kiri) dan GM Bazaar Keramik HSI Reny Harenda di arena Tableware Bazaar Mall Ciputra, Jumat (24/3). (Foto: Dok. Mall Ciputra)

 

Baca juga : Sambut Ramadan Dan Idul Fitri, Telkomsel Perkuat Jaringan

“Diharapkan dengan adanyaTableware Bazaar ini menjadi inspirasi untuk mengawali momen Ramadhan dan menyambut Idul Fitri di Mal Ciputra Jakarta serta memenuhi kebutuhan gaya hidup saat ini," ujar General Manager Mal Ciputra Jakarta Ferey Irianto di Jakarta, Jumat (24/3).

Ferry menambahkan, bersama Bazaar Keramik HSI senantiasa ingin memberikan alternatif untuk mendapatkan produk keramik dengan kualitas premium dan harga terjangkau untuk memenuhi gaya hidup saat ini.

Sementara itu, General Manager Bazaar Keramik PT Haeng Nam Sejahtera Indonesia (HSI) Reny Harenda menyampaikan, produk HSI karena sudah berkualitas export, ramah untuk penggunaan microwave, dishware serta food save.

Baca juga : Sambut Ramadhan 2023, Sahabat Ganjar Gelar Doa Bersama Ratusan Santri Di Sampang

Reny mengatakan, produk HSI sudah mengantongi label lulus Standar Nasional Indonesia (SNI) juga konsisten dengan design kekinian mengikuti trend dan sudah diekspor ke beberapa negara.

Ferry menambahkan di Tableware Bazaar, selain keramik, para pengunjung dapat berbelanja beragam tanaman estetik dari Urban Plantae, peralatan masak dari Visenza dan koleksi handuk dari Depo Handuk.

"DI bulan puasa dan jelang Idul Fitri ini kami memberikan promo menarik," pungkas Ferry. â– 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.