Dark/Light Mode

AUM Reksa Dana Danareksa Investment BRIF Tembus Rp 1.24 Triliun

Kamis, 22 Juni 2023 10:44 WIB
Dirut PT Danareksa Investment Management DIM Marsangap P. Tamba.(Foto: Istimewa)
Dirut PT Danareksa Investment Management DIM Marsangap P. Tamba.(Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Di tengah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia mengalami sideways, produk Reksa Dana dari PT Danareksa Investment Management (DIM) yaitu Danareksa Balanced Regular Income Fund (BRIF) hingga 19 Juni 2023 YTD mencatatkan Asset Under Management (AUM) sebesar Rp 1.24 triliun.

Jumlah AUM dari produk Reksa Dana andalan DIM ini mengalami kenaikan signifikan dalam kurun waktu 6 bulan.

Sebagai informasi, di posisi 19 Desember 2022 AUM dari produk Reksa Dana Unggulan DIM ini berada di angka sebesar Rp 105,3 miliar.

Baca juga : Arsenal Dan Chelsea Cincai, Kai Havertz Dilepas Rp 1,24 Triliun

Direktur Utama PT Danareksa Investment Management (DIM) Marsangap P. Tamba, mengatakan, pencapaian luar biasa kinerja produk Reksa Dana Danareksa Balanced Regular Income Fund (BRIF) ini tentunya menjadi hal positif.

"Disisi lain, produk ini bisa menjadi pilihan masyarakat investor ditengah IHSG yang tengah mengalami sideways," ujar Marsangap dalam keterangannya, Kamis (22/6).

Ia mengatakan, Produk Reksa Dana Danareksa Balanced Regular Income Fund (BRIF), merupakan produk unggulan dari DIM, yang memiliki strategi memaksimalkan komposisi investasi pada Instrumen Obligasi, dengan menekankan pada Obligasi yang memberikan dividen setiap bulan.

Baca juga : Wow, Miliarder Asal Qatar Jadi Beli MU Rp 112 Triliun

Marsangap mengatakan hal ini bertujuan untuk memberikan imbal hasil dalam bentuk dividen secara berkala.

"Produk Reksa Dana Danareksa Balanced Regular Income Fund (BRIF) ini memiliki karakteristik yang berbeda dengan Reksa Dana campuran pada umumnya yang mengalokasikan dana keberbagai jenis instrumen investasi, seperti saham, obligasi, dan instrumen pasar uang," ujarnya.

Data per 19 Juni 2023, total return dana untuk Reksa Dana Danareksa Balanced Regular Income Fund (BRIF) adalah sebesar 6.02 persen.

Baca juga : 3 Hari Digelar, Transaksi China Trade Fair Indonesia Capai Rp 42 Triliun

Kinerja Reksa Dana ini lebih baik dibandingkan dengan rata-rata kinerja Reksa Dana Campuran di Industri yang tergabung dalam Infovesta Balanced Fund Index yang tercatat sebesar 1,46 persen.

“Kami optimis, produk Reksa Dana Danareksa Balanced Regular Income Fund (BRIF) ini kedepan akan terus mencatatkan kinerja positif," pungkas Marsangap. â– 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.