Dark/Light Mode

Rius Vernandes Berbagi Tips Liburan Nyaman Lewat Danamon Privilege

Kamis, 27 Juli 2023 19:14 WIB
Content Creator Rius Fernandes (tengah) saat berbagi pengalaman berlibur dengan Danamon Privilage. (Foto: Dok. Bank Danamon)
Content Creator Rius Fernandes (tengah) saat berbagi pengalaman berlibur dengan Danamon Privilage. (Foto: Dok. Bank Danamon)

RM.id  Rakyat Merdeka - Melalui Danamon Privilege, PT Bank Danamon Indonesia Tbk dan salah satu pengusaha kuliner yang juga sekaligus content creator yakni Rius Vernandes, berbagi pengalaman saat berlibur ke luar negeri.

Rius hobi melakukan cek good deals untuk tiket penerbangan. Jadi ketika ada good deals ke negara tujuan yang memang ingin dikunjungi, pasti langsung ia pesan tanpa pikir panjang.

Baca juga : Sukses Di Jakarta, Telkom Siap Gebrak Kota Pahlawan Lewat Digiland 2023

Menurutnya, melalui momen liburan bersama keluarga biasanya ia bisa menikmati quality time, merasakan pengalaman baru di tempat yang menyenangkan, dan menciptakan momen berharga untuk dikenang.

Sebagai content creator yang kerap melakukan review penerbangan untuk business class dan first class, Rius dikenal gemar melakukan traveling sekeluarga dan mendokumentasikannya di channel YouTube-nya.

Baca juga : Ryan Kurnia Makin Nyaman Di Persib

Ia membagikan bagaimana cara merencanakan liburan ke luar negeri bersama keluarga, agar tetap aman dengan kenyamanan dan keuntungan yang maksimal.

“Agar kondisi selalu prima selama liburan, orang tua juga perlu menyiapkan itinerary liburan yang tepat, tak lupa juga memperhatikan waktu istirahat yang cukup serta waktu makan bagi si kecil. Barang-barang penting yang perlu dibawa ketika traveling dengan si kecil, jadi hal yang tak boleh dilewatkan,” katanya dalam keterangan di Jakarta, Kamis (27/7).

Baca juga : Rumah Zakat dan Adaro Berkolaborasi Distribusikan Paket Sembako

Ia pun memiliki pengalaman menarik ketika travelling ke Copenhagen, Denmark bersama istri dan anaknya yang baru berumur 1 tahun.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.