Dark/Light Mode

Sempat Alami Gangguan Di Bekasi

KAI Janji Perbaiki Dan Genjot Layanan LRT...

Kamis, 31 Agustus 2023 07:10 WIB
Vice President (VP) Public Relations KAI Joni Martinus. (Foto: Antara)
Vice President (VP) Public Relations KAI Joni Martinus. (Foto: Antara)

 Sebelumnya 
“Namun masih diperlukan simulasi penanganan kedaruratan supaya semua petugas mema­hami prosedur dan tidak panik,” terang Djoko.

Djoko menilai, simulasi ini juga lumrah dilakukan di bandara, setidaknya diikuti para petugas supaya memahami apa yang harus dilakukan di saat genting.

Terpisah, Vice President (VP) Public Relations KAI Joni Marti­nus, menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada masyarakat.

Baca juga : Senator Ingin Atlet Bola Tangan DKI Jadi Terbaik Di BK PON

Pihaknya berkomitmen, untuk terus memperbaiki dan mening­katkan layanan LRT Jabodebek.

“Terkait dengan adanya kekurangnyamanan yang dialami penumpang, seperti proses pengereman yang masih ada hen­takan, terjadinya penumpukan penumpang karena ada kendala teknis seperti pintu kereta tidak dapat tertutup, AC dan listrik mati, serta beberapa fasilitas papan informasi yang belum berfungsi secara maksimal, kami memohon maaf,” ujar Joni mela­lui siaran pers, kemarin.

Joni menjelaskan, pada hari pertama dan kedua pascaperesmian oleh Presiden Jokowi, LRT Jabodebek telah melayani sebanyak 28.925 penumpang.

Baca juga : Mari Berpolitik Rasional, Jangan Mengkritisi Hanya Dengan Asumsi

Adapun rinciannya, volume penumpang pada Senin (28/9) sebanyak 5.220 penumpang dan Selasa (29/9) sebanyak 23.705 penumpang. Stasiun yang paling banyak melayani penumpang, yaitu Stasiun Dukuh Atas, Cawang dan Kuningan.

Menurutnya, hal ini menun­jukkan besarnya antusiasme masyarakat dalam mencoba LRT Jabodebek.

Pihaknya mengapresiasi minat masyarakat yang begitu tinggi, terhadap transportasi massal LRT Jabodebek.

Baca juga : Gelar Drawing Kualifikasi PON, ABTI Siap Hasilkan Atlet Handal

“Hal ini tentu akan semakin mendorong KAI dan stake­holder, untuk terus membenahi layanan LRT Jabodebek di ber­bagai sisi,” kata Joni.

Saat ini terdapat 158 perjalan­an LRT Jabodebek yang dilayani oleh 12 rangkaian kereta setiap harinya.

Yakni untuk keberangkatan awal dari Stasiun Dukuh Atas-Harjamukti pada pukul 05.09 WIB, Stasiun Harjamukti-Dukuh Atas pukul 05.09 WIB, Stasiun Jati Mulya-Dukuh Atas pukul 05.00 WIB dan Stasiun Dukuh Atas-Jati Mulya pukul 05.58 WIB.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.