Dark/Light Mode

Masih Pertengahan Tahun, SKK Migas Sudah Bor 427 Sumur Pengembangan

Jumat, 1 September 2023 20:12 WIB
Deputi Eksploitasi SKK Migas Wahju Wibowo. (Foto: Istimewa)
Deputi Eksploitasi SKK Migas Wahju Wibowo. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Untuk menjaga produksi minyak dan gas (migas). Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) terus melakukan pemboran sumur pengembangan secara masif.

Hingga Juli 2023, realisasi pemboran sumur pengembangan sudah mencapai 427 sumur. Angka ini lebih tinggi dibandingkan realisasi pada periode yang sama tahun lalu yang mencapai 419 sumur.

Selain pemboran sumur pengembangan, aktivitas utama eksploitasi yang lainnya adalah pekerjaan workover dan well service.

Baca juga : Dukung Pencegahan Stunting, Super Bubur Raih Penghargaan

Untuk workover capaian hingga Juli 2023 sebanyak 472 sumur atau sudah mencapai 57 persen dari target 2023 yang sebanyak 834 sumur.

Jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebanyak 382 sumur, maka secara year on year terdapat peningkatan sebesar 124 persen.

Untuk kegiatan well service dari target 33.182 kegiatan sudah terealisasi 19.386 kegiatan atau tercapai 58 persen, atau secara year on year mencapai 111 persen.

Baca juga : Soal Pertemuan Dengan Presiden, Sandi: Pimpinan Selalu Benar

Deputi Eksploitasi SKK Migas Wahju Wibowo menyampaikan, dalam empat bulan terakhir terdapat perkembangan yang signifikan terkait progress pemboran sumur pengembanganm yakni bertambah 260 sumur.

Di tiga bulan pertama baru tercapai 167 sumur. Wahju memperkirakan hingga akhir 2023 jumlah pemboran sumur pengembangan diproyeksikan terealisasi 919 sumur dari target 991 sumur.

Beberapa hal yang menjadi tantangan dalam pemboran sumur pengembangan adalah ketersediaan rig yang sesuai dengan kebutuhan, serta saat ini kompetisi mendapatkan alat pemboran tersebut sangat ketat sehingga berdampak pada peningkatan harga.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.