Dark/Light Mode

Mega Insurance Unit Syariah & Bank Muamalat Kerja Sama Proteksi Asuransi Syariah

Selasa, 12 September 2023 19:30 WIB
Mega Insurance Unit Syariah menyepakati perjanjian kerja sama dengan Bank Muamalat dalam penyediaan produk andalan asuransi syariah. (Foto: Ilustrasi Istimewa)
Mega Insurance Unit Syariah menyepakati perjanjian kerja sama dengan Bank Muamalat dalam penyediaan produk andalan asuransi syariah. (Foto: Ilustrasi Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Asuransi Umum Mega Unit Usaha Syariah (Mega Insurance Unit Syariah) menyepakati perjanjian kerja sama dengan PT Bank Muamalat Indonesia Tbk atau Bank Muamalat.

Kerja sama tersebut dalam penyediaan produk andalan asuransi syariah untuk perlindungan aset perusahaan, karyawan, maupun nasabah pembiayaan Bank Muamalat, yaitu produk asuransi kendaraan, asuransi kebakaran, dan produk asuransi syariah lainnya.

Baca juga : Sandination Bangkitkan Lapangan Kerja Desa Wisata Di Malang Raya

Chief Sharia Business Officer Mega Insurance Iim Qoimuddin mengatakan, perkembangan asuransi syariah di Indonesia sangat positif dan memiliki banyak peminat seiring meningkatnya lifestyle syariah di tengah masyarakat Indonesia.

Iim menambahkan, hal ini juga didasarkan pada bertumbuhnya tingkat kepercayaan masyarakat akan manfaat produk asuransi syariah.

Baca juga : Apresiasi Seni Budaya Bangsa, Ganjar Creasi Gelar Pentas Sastra Puisi Dan Teater

Untuk diketahui, asuransi syariah adalah usaha saling melindungi dan tolong-menolong antarpeserta asuransi, termasuk di dalamnya karyawan dan nasabah Bank Muamalat.

Hal ini yang menjadi dasar kolaborasi antara Mega Insurance Unit Syariah dengan Bank Muamalat.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.