Dark/Light Mode

HUT Ke-8 KCIC

Promo 18 Oktober-30 November, Tiket KA Cepat Whoosh Dibandrol Rp 150 Ribu Saja

Selasa, 17 Oktober 2023 19:55 WIB
Promo Tiket KA Cepat Whoosh Rp 150 ribu berlaku pada 18 Oktober hingga 30 November 2023. (Foto: KCIC)
Promo Tiket KA Cepat Whoosh Rp 150 ribu berlaku pada 18 Oktober hingga 30 November 2023. (Foto: KCIC)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-8, KCIC menghadirkan promo tiket seharga Rp 150 ribu untuk satu kali perjalanan. Melalui momen peresmian perjalanan kereta cepat pertama, yang mengangkut penumpang berbayar.

Momen ini juga diikuti dengan peresmian penjualan tiket Kereta Cepat Whoosh, melalui aplikasi mobile resmi milik KCIC: Whoosh.

Masyarakat yang ingin mendapatkan tiket seharga Rp 150 ribu, dapat segera melakukan proses transaksi melalui Aplikasi Whoosh.

 


Selain itu, pembelian tiket kereta cepat juga dapat dilakukan melalui Access By KAI dan Livin Mandiri. Sejumlah aplikasi mobile lainnya seperti BRI mo dan BNI Mobile Banking, dalam waktu dekat juga dapat mengakomodir pembelian tiket kereta cepat.

Selain itu, juga bisa menggunakan fitur pembayaran menggunakan virtual account dari Bank Mandiri, BNI dan BRI di berbagai kanal penjualan tiket.

Baca juga : Sudah Bisa Dipesan, Promo Tiket Kereta Cepat Whoosh Dibanderol Rp 300 Ribu

Berbagai promo yang dihadirkan KCIC, juga merupakan bentuk upaya mendukung pemerintah, untuk mengurangi kemacetan dan polusi, sebagai dampak tingginya penggunaan kendaraan di jalan raya.

Beragam promo tiket kereta cepat Whoosh ini, diharapkan dapat menarik minat masyarakat untuk menggunakan transportasi publik berbasis rel. Agar masyarakat pengguna jalan raya yang beraktivitas di jalur Jakarta - Bandung, dapat beralih menggunakan kereta cepat.

KCIC memberikan tarif promo untuk Kereta Cepat Whoosh senilai Rp 150 ribu dengan rute Halim - Padalarang, Halim - Tegalluar, dan sebaliknya.

Promo tersebut berlaku untuk keberangkatan 18 Oktober hingga 30 November 2023.

Penerapan berbagai promo ini akan terus dilakukan. Karena kereta cepat WHOOSH adalah kereta komersial, KCIC akan menggunakan strategi dynamic pricing. Dengan begitu, penerapan tarif akan mengikuti pola permintaan atau strategi perusahaan, menggunakan perhitungan dan kajian yang tepat.

Penumpang yang sebelumnya telah membeli tiket Kereta Cepat Whoosh keberangkatan 18-23 Oktober, juga akan mendapatkan tiket gratis, sesuai jumlah yang telah dibeli sebelumnya.

Baca juga : Anies Capresnya Poros Gondangdia

Hal tersebut merupakan hadiah atau kado yang KCIC berikan kepada penumpang, yang telah antusias membeli tiket Kereta Cepat Whoosh sejak awal dibukanya penjualan.

Untuk mendapatkan award ticket tersebut, masyarakat dapat mengunjungi loket atau customer service di stasiun. Serta menunjukkan bukti transaksi yang telah didapat sebelumnya.

Sejak dibuka penjualan pada 14-17 Oktober, secara total terdapat sekitar 10.200 tiket yang sudah dipesan masyarakat. Sebanyak 3.050 di antaranya, merupakan pemesanan tiket perorangan. Sekitar 7.150 lainnya, merupakan pemesanan tiket rombongan.

Berbagai promo menarik dan aplikasi diluncurkan KCIC, dalam rangka menyemarakkan pengoperasian perdana Kereta Cepat Whoosh berbayar.

Download Aplikasi

KCIC mengimbau masyarakat, agar segera men-download aplikasi Whoosh Kereta Cepat atau aplikasi yang telah bekerja sama dengan pihak lain, untuk mendapatkan tiket Kereta Cepat Whoosh seharga Rp 150 ribu.

Aplikasi Whoosh Kereta Cepat sudah bisa diunduh melalui Google Play Store dan App Store.

Baca juga : Ultah Ke-17, Sriwijaya Obral Tiket Pesawat Rp 170 Ribu

Dengan aplikasi Whoosh, penumpang akan lebih mudah untuk melihat jadwal, melakukan pemesanan, hingga melakukan boarding melalui QR Code yang akan muncul di aplikasi, setelah melakukan pemesanan.

KCIC mengucapkan terima kasih atas berbagai dukungan dari seluruh stakeholder dan kepercayaan dari masyarakat, yang membuat KCIC dapat terus maju menyelesaikan proyek strategis nasional ini.

Sejak diuji coba dan digratiskan, kita sudah mulai melihat bahwa Kereta Cepat Whoosh mulai menjadi suatu kebanggaan masyarakat Indonesia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.