Dark/Light Mode

Brigade Tanggap Bencana KSPSI Siagakan Posko Mudik di Beberapa Lokasi

Kamis, 11 April 2024 17:47 WIB
Brigade Tanggap Bencana KSPSI Siagakan Posko Mudik di Beberapa Lokasi

RM.id  Rakyat Merdeka - Brigade Tanggap Bencana Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) pimpinan Andi Gani Nena Wea ikut berpartisipasi aktif dalam arus mudik Lebaran 2024.

Salah satunya dengan membuka posko mudik di beberapa titik mulai dari Karawang (gate tol Cikampek dan KM 5), Purwakarta (gate tol Ciganea), Subang (gate tol Kalijati), dan Sumedang (Jalan Raya Rancaekek KM 23).

Baca juga : SPKLU PLN di Tol Trans Sumatera Siaga Layani Pemudik, Ini Titik Lokasinya

Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea mengungkapkan, total anggota Brigade Tanggap Bencana KSPSI yang diterjunkan mencapai kurang lebih 40 orang. 

"Anggota Brigade sangat terlatih di lapangan. Karena, telah mendapatkan pelatihan khusus dari Basarnas, Damkar dan instansi lain dalam hal penanganan kedaruratan medis, pencarian, pertolongan dan penyelamatan," kata Andi Gani di Jakarta, Kamis (11/4/2024). 

Baca juga : Bejo Jahe Merah Bagikan Produk Gratis Saat Mudik Dan Liburan, Ini Lokasinya

Andi Gani mengatakan, Brigade Tanggap Bencana KSPSI telah berpengalaman dalam segala penanganan musibah yang melanda Tanah Air. Antara lain, Gempa Aceh, Gempa Lombok, Gempa Palu, banjir, dan pertolongan darurat lainnya. 

Andi Gani menjelaskan, Brigade KSPSI dibentuk langsung olehhnya di tahun 2012. Tujuannya, untuk memperkuat kedisiplinan, loyalitas, dan militansi terhadap organisasi KSPSI. 

Baca juga : Hadapi Berbagai Tantangan, Bank DKI Utamakan Transformasi Perbankan

Di momen mudik Lebaran ini, Brigade Tanggap Bencana KSPSI bertugas dari 3-15 April 2024. Andi Gani mengimbau agar pemudik selalu menjaga diri jangan sampai kelelahan karena bisa berakibat membahayakan keselamatan mereka sendiri, padahal keluarga di rumah sudah menanti.

"Hati-hati di jalan, apabila kelelahan silakan menepi atau mampir di posko," ucapnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.