Dark/Light Mode

Jajaki Kerja Sama

Lembaga Pangan Malaysia Tertarik Beras Bulog

Rabu, 10 April 2019 18:53 WIB
Perum BULOG Sulsel bersama rombongan BERNAS Malaysia foto bersama di depan Pasar Induk Beras Parepare, Sulsel. (Istimewa)
Perum BULOG Sulsel bersama rombongan BERNAS Malaysia foto bersama di depan Pasar Induk Beras Parepare, Sulsel. (Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Lembaga Pangan Malaysia, BERNAS tertarik menggalang perdagangan beras dengan Perum BULOG sebagai upaya menjamin ketersediaan pangan yang berkualitas baik (premium) di negara tetangga tersebut, sekaligus bukti kepercayaan terhadap kualitas beras Indonesia.

Kepala Departemen Industri penelitian dan analisa BERNAS Malaysia Salman Muhammad mengatakan, pihaknya sudah sejak lama mengetahui kualitas beras BULOG yang baik. “Sehingga perlu dilakukan kerjasama yang lebih serius, yang bisa memberikan banyak manfaat dan saling menguntungkan bagi kedua negara,” kata Salman seperti dikutip dari siaran pers yang diperoleh Rakyat Merdeka, (10/04/2019).

Baca juga : Tatjana Saphira Pengalaman Pertama Terpukul Joe Taslim

Kunjungan BERNAS Malaysia ke Indonesia merupakan tindaklanjut dari kunjungan delegasi Perum BULOG yang dipimpin Direktur Komersial Perum BULOG beberapa waktu lalu sebagai upaya membuka akses pasar berskala internasional. Malaysia menjadi pilihan pertama mengingat banyak peluang yang bisa dibangun dalam hal perdagangan pangan termasuk beras.

Dalam kunjungan kali ini, delegasi BERNAS yang berjumlah delapan orang tersebut mengunjungi dan menyambangi Bulog Sulselbar untuk melihat proses pengolahan beras di Rice Milling Unit (RMU) Bulog Parepare, Sulselbar. Para delegasi juga menyambangi Pasar Induk Beras (PIB) Parepare, dalam rangka memastikan kelancaran kerjasama yang akan dibangun kedua lembaga pangan tersebut.

Baca juga : Nasi Goreng dan Tari Saman Pukau Masyarakat Beirut

Direktur Komersial Perum Bulog Judith J Dipodiputro mengatakan, tujuan dari kunjungan ini untuk mengidentifikasi kualitas dan pasar beras Indonesia guna membuka peluang ekspor ke Malaysia. Kunjungan dan juga pertemuan dengan pimpinan puncak Bulog di Jakarta merupakan sharing knowledge atas peta industri pangan di Indonesia sekaligus memahami peran dan fungsi BULOG dalam struktur industri pangan Indonesia.

"Kita berharap baik BERNAS dan Bulog dapat membangun kerjasama strategis jangka panjang di bidang pangan atau di bidang komoditas pangan lainnya,” kata Judith.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.