Dark/Light Mode

Toyota Ngarep Presiden Terpilih Pro Industri Otomotif

Selasa, 16 April 2019 15:50 WIB
Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM) Fransiscus Soerjopranoto. (Foto: Net)
Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM) Fransiscus Soerjopranoto. (Foto: Net)

RM.id  Rakyat Merdeka - Besok masyarakat Indonesia akan menggelar pilpres. Toyota berharap presiden terpilih pro terhadap industri otomotif.

Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM) Fransiscus Soerjopranoto mengatakan, siapa pun presiden yang terpilih harapannya adalah pro terhadap industri otomotif. Bagaimana meningkatkan produksi mobil di dalam negeri dan penggunaan komponen lokal.

Baca juga : Piala Presiden Raup Rp 52 Miliar dari Sponsor

“Kalau saya sekarang nih kita sekarang secara industri otomotif itu mau dibawa ke mana. Itu musti benar-benar clear," sebut Soerjo saat berbincang santai dengan media di Jakarta, Senin malam (15/4).

Kenapa pilih yang pro lokalisasi, karena bisa meningkatkan industri otomotif nasional. "Apa itu UKM, small enterpreneur, makro enterpreneur, itu lebih banyak, jadi usaha kecil maju. Itu yang kami harapkan,” ujarnya.

Baca juga : Piala Presiden, Patriot Sepi

Dengan lokalisasi akan banyak pabrik-pabrik baru dan investasi baru. Kalau bisa, Indonesia menjadi pusat industri otomotif, jangan sampai kalah sama negara tetangga seperti Thailand dan Singapura.

"Miris aja Australia ambil mobil dari Singapura dan Thailand. Padahal ya produk kita, kita ekspor sampai Amerika Latin," tukasnya. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.