Dark/Light Mode

Memiliki Teknologi Canggih, GB Sanitaryware Tawarkan Smart Closet

Jumat, 14 Januari 2022 15:29 WIB
Memiliki Teknologi Canggih, GB Sanitaryware Tawarkan Smart Closet

RM.id  Rakyat Merdeka - Baru-baru ini artis Titi Kamal dan Christian Sugiono (Tian) belakangan ini ramai diperbincangkan di dunia maya. Bagaimana tidak, rumah dengan luas 1000 meter ini membuat decak kagum siapa pun yang melihat nya. Bernuansa seperti villa di Bali yang menyatu dengan alam, rumah ini ternyata dilengkapi dengan produk-produk canggih di dalamnya.

"Rumah ini cerminan kami berdua. Kami mau rumah baru ini longlast gak hanya sementara, makanya kami membuat senyaman mungkin apalagi dengan kondisi seperti ini kita banyak beraktivitas di rumah. Disini aku menggunakan banyak unsur batu dan kayu," ujar Titi Kamal di depan awak media dikediamannya, Jakarta (12/01).

Baca juga : KLAR SMILE Hadirkan Teknologi Terobosan Perawatan Pemutih Gigi

Ditemui di tempat yang sama, Christian mengatakan, Untuk menemukan perlengkapan sanitary yang diinginkan saat ini tidak lah sulit. Dirinya memilih brand Germany Brilliant (GB) Sanitaryware. "Dari kami punya rumah yang lama tahun 2011 hingga saat ini di rumah baru kami memutuskan pakai GB Sanitaryware lagi karena memang selain fitur-fitur nya canggih, juga awet," ungkapnya.

General Manager PT Germany Brilliant, Yapto Wijaya mengatakan Titi Kamal dan Christian merupakan customer loyal hingga saat ini 11 tahun lamanya. Pasangan artis ini memang suka dengan penggunaan teknologi canggih seperti halnya smart closet dari GB Sanitaryware.

Baca juga : Gelar Vaksinasi Turun Desa, BIN Sasar Masyarakat Pedalaman Kalsel

"Smart closet GB Sanitaryware merupakan produk kami yang memiliki teknologi otomatis dan kekinian, dengan fitur sensor yang dapat buka tutup sendiri, dapat membilas sendiri, juga sudah terdapat fitur pengering udara, suhu air dan suhu seatcover juga dapat diatur dengan tiga level pengaturan. Smart closet ini juga bergaransi, sudah dilengkapi remote serta bersertifikat SNI, " imbuhnya.

Lanjut Yapto, GB Sanitaryware juga memiliki keran sensor, keran terbaru dengan teknologi baterai maupun listrik, mempermudah bagi penggunanya mencuci tangan tanpa harus menyentuh. Shower dan aksesoris kamar mandi GB Sanitaryware juga sangat multifungsi, berbahan dasar kuningan dan tidak karat.

Baca juga : Resmi Jadi Pelatih, Xavi Janji Bawa Barcelona Menang Terus

"Yang tidak kalah penting saringan pembuangan air kamar mandi atau yang biasa dikenal dengan sebutan floordrain pada rumah Titi dan Tian menggunakan teknologi magnet sehingga, kamar mandi bebas dari, serangga, bau, dan aliran air yang tersumbat," ungkapnya.

Dari segi penjualan pihaknya bersyukur karena tahun lalu justru meningkat hingga 20 persen di tengah pandemi. Bersyukur perekonomian sudah mulai bangkit dan naik lagi secara perlahan. "Selama pandemi banyak orang melakukan aktivitas di rumah. Dan mereka akhirnya sadar jika ada bagian-bagian rumah yang harus diperbaharui atau mempercantik rumahnya termasuk toiletnya. Hal ini tentu saja mendongkrak penjualan kami. Berharap di tahun 2022 ini target kami tercapai dan lebih baik lagi dari tahun sebelumnya," pungkas Yapto. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.