Dark/Light Mode

PT Johnson & Johnson Indonesia dan Prestasi Junior Indonesia Latih Generasi Muda Siap Kerja

Jumat, 28 Agustus 2020 09:54 WIB
PT Johnson & Johnson Indonesia dan Prestasi Junior Indonesia Latih Generasi Muda Siap Kerja

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Johnson & Johnson Indonesia (Johnson & Johnson Indonesia) bersama Prestasi Junior Indonesia (PJI) memberikan pelatihan kepada 48 mahasiswa dan anak muda lulusan SMA/SMK dari Jakarta, Bogor, Depok, Bandung, Semarang, Surabaya, Bojonegoro, dan Denpasar bertajuk  “A First Jobbers’ Guide to Job Hunting” yang digelar secara daring (27/8).

Country Leader of Communications and Public Affairs, PT Johnson & Johnson Indonesia, Devy Yheanne, dalam rilisnya mengatakan, Generasi muda akan menghadapi tantangan yang lebih berat untuk mendapatkan pekerjaan pasca pandemi COVID-19 dimana setiap orang harus melakukan Adaptasi Kebiasaan Baru (New Normal). Selain dengan pencari kerja pemula lainnya, mereka juga akan berkompetisi dengan para pekerja terdampak pandemi yang juga tengah mencari pekerjaan baru. 

Baca juga : Timnas U-19 Indonesia Kembali Jalani Latihan, Ini Kata Shin Tae-yong

“Melalui program ini, kami ingin mendorong generasi muda agar dapat memiliki kemampuan yang lebih mumpuni dalam berkompetisi di pasar kerja untuk memperoleh pekerjaan pertama yang layak serta dapat membangun karir dalam sebuah perusahaan. Inisiatif ini juga dilakukan sebagai upaya kami secara tidak langsung untuk mendukung Pemerintah Indonesia dalam upayanya mengatasi pengangguran muda serta mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan dalam mendorong kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan penuh dan produktif yang layak bagi orang-orang muda,”ujarnya.

Hal senada dikatakan Robert Gardiner, Co-Founder and Academic Advisor Prestasi Junior Indonesia menyampaikan, “Kami sangat senang dapat memulai kemitraan penuh manfaat bersama Johnson & Johnson Indonesia tahun ini. Program yang memberikan pembelajaran praktis kesiapan kerja ini tentunya membawa pengalaman dan konsep berpikir baru bagi para mahasiswa dan anak muda lulusan SMA/SMK mengenai pekerjaan.

Baca juga : Transportasi Berperan Penting Rajut Keberagaman

“ Mengingat, ketidaksesuaian antara keterampilan yang dibutuhkan perusahaan dengan yang dimiliki pencari kerja menjadi salah satu faktor penyebab tingginya angka pengangguran muda. Partisipasi dalam program ini akan memberikan peluang lebih besar kepada mereka untuk berhasil memperoleh pekerjaan pertama yang layak dan akhirnya dapat membantu mereka meraih kesejahteraan yang lebih baik,”terangnya.

Melalui program ini, peserta diajak untuk mengeksplorasi beragam keterampilan penting yang dibutuhkan perusahaan dari para pencari kerja dan mengevaluasi apa keterampilan yang sudah dimiliki. Selain itu, mereka berlatih membuat curriculum vitae yang kuat dan mampu menarik atensi calon pemberi kerja, harapnya. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.