Dark/Light Mode

Lepas Ekspor Ke Arab Saudi

Mendag Dorong UMKM Halal Hub Goorita Buka Supermarket Di Luar Negeri

Minggu, 2 Oktober 2022 14:04 WIB
Mendag Zulkifli Hasan (tengah) seusai meresmikan UMKM Halal Hub di Jakarta sekaligus melepas ekspor produk asli Indonesia, Sabtu (1/10). (Foto: Istimewa)
Mendag Zulkifli Hasan (tengah) seusai meresmikan UMKM Halal Hub di Jakarta sekaligus melepas ekspor produk asli Indonesia, Sabtu (1/10). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meresmikan UMKM Halal Hub di Jakarta sekaligus melepas ekspor produk asli Indonesia ke Arab Saudi. Nominal transaksi ekspor mencapai US$ 1 juta.

Zulkifli mengapresiasi upaya yang dilakukan Goorita dan berharap UMKM Halal Hub dapat menjadi katalisator bagi UMKM Indonesia. Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini juga mendorong UMKM Halal Hub dapat berperan di pasar internasional dan mewujudkan Indonesia sebagai pusat produsen halal dunia.

“Goorita dan Global Halal Hub ini, sungguh satu misi yang amat mulia yang digerakkan oleh UMKM. Kalau dibandingkan seperti perjuangan kemerdekaan nih berat, tidak mudah. Oleh karenanya kita dukung penuh. LULU Supermarket saja bisa buka supermarket di Indonesia, jadi kita Indonesia harus bisa buka supermarket di Arab Saudi, minimal ada di Jeddah, Madinah dan Mekkah,” ujar Zulkifli di dalam sambutannya, Sabtu (1/10).

Baca juga : Judi Online Susah Dihabisi Total Karena Servernya Di Luar Negeri

Staf Khusus Wakil Presiden Lukmanul Hakim berharap UMKM Halal Hub mampu membantu produk UMKM Jakarta agar mampu naik kelas. Dan menjadi contoh bagi daerah lain untuk mengembangkan produk halal di daerah menuju pasar global.

“Juga menjadi hamzah washal atau offtaker (penjamin komoditas) yang bisa mengakselerasi hilirisasi produk pertanian, perkebunan kelautan serta produk kreatif daerah sehingga menjadi produk yang bisa dipasarkan secara global," ujar Lukmanul Hakim.

CEO Goorita Yuwono Wicaksono memaparkan, UMKM Halal Hub pertama di Jakarta ini adalah program nyata sinergisitas antara swasta dan pemerintah daerah. Setelah sebelumnya membangun dan meresmikan di Sidoarjo, Sumenep dan Kampar.

Baca juga : BNPT Tak Haram Dapat Dana Dari Luar Negeri

“Kami Goorita siap membantu dan membawa produk lokal dan UMKM Indonesia agar siap bersaing dan mampu menjadi raja dan motor penggerak perekonomian daerah,” ujarnya.

Peresmian UMKM Halal Hub di Jakarta ini dihadiri juga oleh Suhanto, Sekjen Kemendag; Didi Sumedi, Dirjen PEN; Eko Hartono, Konjen Jeddah bersama ITPC Jeddah Muhammad Rivai Abbas, dan kepala DEKS BI Arief Hartawan serta jajaran.

Jakarta UMKM Halal Hub merupakan strategi yang dilaksanakan oleh Goorita dan merupakan program Global Halal Hub sebagai sebuah gerakan nasional. yang telah digulirkan oleh Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin pada 27 Januari 2022.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.