Dark/Light Mode

Ciptakan Tahun Politik Yang Damai, BNPT Perkuat Wawasan Kebangsaan

Jumat, 6 Januari 2023 18:04 WIB
Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar. (Foto: Humas BNPT)
Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar. (Foto: Humas BNPT)

RM.id  Rakyat Merdeka - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) memulai kegiatan di tahun 2023 ini dengan tema "Dengan Semangat Pentahelix Kita Perkuat Wawasan Kebangsaan dalam Eliminasi ldeologi Terorisme."

Menurut Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar, program kerja BNPT di tahun 2023 akan berfokus kepada Transformasi Wawasan Kebangsaan.

"Tema ini sebenarnya bagian dari 5 vaksin dalam pencegahan intoleransi, radikalisme dan terorisme. Dengan tupoksi BNPT di bidang pencegahan tentu sangat wajar kita perkuat segala hal agar bangsa kita lepas atau terhindar dari tindakan-tindakan atau sekelompok orang yang mengembangkan paham terorisme," ujar Boy.

Baca juga : Dinamika Politik 2023 dan Urgensi Merawat Kondusivitas Negara Bangsa

Hal itu disampaikannya saat memimpin Rapat Pimpinan (Rapim) perdana di Tahun 2023 yang berlangsung di Aula Indonesia Harmoni Kantor BNPT Sentul, Kabupaten Bogor, Kamis (5/1).

Pria asal Sumatera Barat ini menjelaskan, Tranformasi Wawasan Kebangsaan yang dilakukan BNPT akan menyasar pada upaya Penguatan Paradigma Nasional, Penguatan 4 Konsensus Nasional Bangsa Indonesia dan Penguatan Wawasan Nusantara sebagai Landasan Visional. 

Boy Rafli menambahkan, ketiga upaya tersebut juga dimaksudkan untuk menguatkan semangat persatuan dan kesatuan dalam menjaga situasi tetap tenang dan stabil menjelang Pemilu 2024 atau tahun politik.

Baca juga : Tahun Politik, Menag Instruksikan Jajaran Jaga Kondusivitas

"Memang tema-tema membangun demokrasi yang damai dalam menghadapi pemilihan umum, terbebaskan dari aksi-aksi intoleransi, radikal terorisme adalah rencana-rencana yang akan kita kembangkan di 2023 bersama seluruh stakeholder," jelasnya.

Lebih lanjut, mantan Kapolda Banten ini mengingatkan jika terorisme merupakan musuh bersama yang harus dilawan secara bersama-sama.

Dengan konsep Pentahelix Penanggulangan Terorisme, BNPT akan melanjutkan kerja sama yang telah berlangsung dengan berbagai pihak di bawah payung Sinergisitas Kementerian/Lembaga.

Baca juga : Politik Mencemaskan, Ekonomi Mendebarkan

Seperti, membuka dan menyelenggarakan Wadah Akur Rukun Usaha Nurani Gelorakan NKRI (Warung NKRI).

"Dengan seluruh stakeholder perlu kerja sama dengan seluruh pihak bahkan luas sekali karena cakupan ancaman bisa masuk kesemua pihak elemen bangsa," terang eks Kadiv Humas Polri ini.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.