Dark/Light Mode

2 Tahun Vakum, KLHK Kembali Beri Penghargaan Adipura

Selasa, 28 Februari 2023 22:47 WIB
Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar dalam acara penyerahan penghargaan Adipura, di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, Selasa (28/2). (Foto: Fajar Elpradianto/Rakyat Merdeka)
Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar dalam acara penyerahan penghargaan Adipura, di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, Selasa (28/2). (Foto: Fajar Elpradianto/Rakyat Merdeka)

 Sebelumnya 
Seperti diketahui, pelaksanaan program Adipura periode 2021-2022 telah dilaksanakan terhadap 258 kabupaten/kota atau sebanyak 50,2 persen dari 514 kabupaten/kota di Indonesia.

Terdapat lima kabupaten/kota yang memperoleh penghargaan tertinggi Adipura Kencana. Mereka yang mendapatkannya yaitu Kota Balikpapan, Kota Surabaya, Kota Bontang, Kota Bitung dan Kabupaten Jepara.

Baca juga : Moeldoko: Kartu Prakerja Beri Harapan Baru Buat Anak Muda

Selanjutnya, jumlah wilayah yang meraih anugerah Adipura sebanyak 80 kabupaten/kota.  Pemda yang meraih penghargaan Sertifikat Adipura lantaran memiliki upaya atas kinerja pengelolaan sampah di sumbernya dengan baik sebanyak 61 kabupaten/kota.

Kemudian, lokasi tematik dengan kondisi pengelolaan sampah terbaik yang meraih penghargaan Plakat Adipura sebanyak empat kabupaten/kota.

Baca juga : Firman Soebagyo Raih Penghargaan Dari WSO

Adapun acara pemberian penghargaan Adipura digelar bersamaan dengan puncak Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN). ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.