Dark/Light Mode

Ibu Kota Pindah ke Kukar dan Penajam Paser Utara

Bupati Edi Damansyah: Semoga Kesejahteraan Rakyat Juga Ikut Terkerek

Selasa, 27 Agustus 2019 08:40 WIB
Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah (baju putih) (Foto: IG @edi_damansyah)
Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah (baju putih) (Foto: IG @edi_damansyah)

RM.id  Rakyat Merdeka - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah menyambut baik keputusan Pemerintah Pusat untuk memindahkan Ibu Kota Negara, di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Sebagian di wilayah Kabupaten Kukar, sebagian lagi di Kabupaten Penajam Paser Utara.

"Pemindahan Ibu Kota ke Kaltim merupakan pilihan yang tepat untuk mencapai tujuan pemerataan pembangunan nasional. Sebab, secara geografis, Kaltim berada di tengah-tengah wilayah Indonesia. Sehingga, akan memudahkan koordinasi Pemerintah Pusat dengan wilayah seluruh Indonesia," kata Edi seperti dilansir Antara, Selasa (27/8).

Edi menambahkan, dampak percepatan pembangunan di Kaltim, akan dirasakan oleh wilayah di sekelilingnya, seperti wilayah di Pulau Kalimantan dan Sulawesi.

Baca juga : Abaikan Perbedaan Pilihan Politik, Jokowi Fokus Sejahterakan Rakyat

"Kita sangat berterima kasih kepada Bapak Presiden Jokowi. Menurut kami, keputusan pindah ke Kalimantan sangat tepat, karena selama ini pembangunan lebih terfokus di Jawa. Selama 74 tahun Indonesia Merdeka, jalan Trans Kalimantan belum tertata dengan baik. Semoga, sekarang bisa dibangun lebih baik lagi. Sehingga, perputaran ekonomi bisa lebih cepat," paparnya.

Edi mengungkap, kontribusi Kukar dari Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) yang selama ini dihasilkan untuk negara, mencapai Rp 143 triliun. Namun, Kukar hanya kebagian Dana Bagi Hasil (DBH) Rp 3 triliun.

"Kami ingin kebijakan ini tak hanya mendukung pertumbuhan ekonomi, tetapi juga mengerek kesejahteraan rakyat," pungkasnya.

Baca juga : Puasa Bareng, Semoga Lebaran Juga Barengan

Senada dengan Bupati, Ketua DPRD Kukar Abdul Rasyid menyambut gembira penunjukkan Kutai Kartanegara sebagai salah satu lokasi pemindahan Ibu Kota Negara.

"Kami bersyukur, akhirnya Kukar ditetapkan sebagai Ibu Kota Negara. Kami di legislatif, eksekutif, dan juga masyarakat Kukar menerima baik dan bangga atas keputusan tersebut," tutur Abdul Rasid, seperti dilansir Antara.

Mewakili masyarakat Kukar, Abdul Rasyid menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden RI, Joko Widodo yang telah memilih Kukar sebagai Ibu Kota Negara.

Baca juga : Pembangunan Infrastruktur Naikkan Kesejahteraan Rakyat

"Tinggal pemerintah daerah Kaltim mengkoordinasikan kepala daerah kabupaten dan kota di wilayah terpilih, untuk mempercepat pembangunan Ibu Kota baru," pungkas Abdul Rasyid. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.