Dark/Light Mode

Abaikan Perbedaan Pilihan Politik, Jokowi Fokus Sejahterakan Rakyat

Selasa, 21 Mei 2019 14:13 WIB
Jokowi-KH Maruf Amin saat mengunjungi warga Kampung Deret, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (21/5). (Foto: Antara)
Jokowi-KH Maruf Amin saat mengunjungi warga Kampung Deret, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (21/5). (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) memastikan Jokowi memperpanjang masa jabatannya untuk lima tahun ke depan pada Selasa (21/5) dini hari WIB, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyampaikan pidato kemenangannya di Kampung Deret, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (21/5) siang.

Jokowi menegaskan, bersama KH Ma'ruf Amin, ia akan mengemban amanah sesuai program untuk seluruh rakyat Indonesia. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga akan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, tanpa memandang perbedaan pilihan politik. 

Baca juga : Pemerintahan Kedua Jokowi Harus Jamin Kepastian Dunia Usaha

"Saya dan KH Ma'ruf Amin mengucapkan terima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia di mana pun berada, atas kepercayaan yang diberikan kepada kami berdua. Setelah pelantikan pada Oktober mendatang, saya dan KH Ma'ruf Amin adalah pasangan Presiden dan Wakil Presiden untuk seluruh rakyat Indonesia," kata Jokowi.

"Marilah kita bersatu-padu membangun bangsa dan Tanah Air tercinta, demi kedamaian, demi kesejahteraan generasi kita mendatang, generasi anak cucu kita di masa depan," imbuhnya.

Baca juga : Demokrat Terganjal Megawati

Pada kesempatan yang sama, Jokowi memuji kedewasaan bangsa Indonesia dalam menjaga perdamaian, mengelola perbedaan, serta menjaga dan memperkokoh persatuan. Meski berada di tengah banyak perbedaan. "Bukti nyatanya adalah kedewasaan kita dalam berdemokrasi. Kemampuan kita untuk menyelesaikan pemilu yang jujur dan adil," tutur Jokowi.

Sesuai pengumuman KPU tentang hasil Pilpres 2019, Jokowi-Ma'ruf dipastikan menjabat Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024, setelah mengungguli Prabowo-Sandi dengan mendulang 85.607.362 suara atau 55,50 persen. Atau unggul 16.957.123 (11 persen) suara, dibanding Prabowo-Sandi, yang hanya mampu memgumpulkan 68.650.239 suara atau 44,50 persen. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.