Dark/Light Mode

Dubes Fientje Suebu, Serahkan Surat Kepercayaan Ke Gubernur Jenderal Selandia Baru

Rabu, 23 Februari 2022 20:37 WIB
Dubes Fientje Suebu (kiri) menyerahkan Surat Kepercayaan pada Gubernur Jenderal Selandia Baru Dame Cindy Kiro, Selasa (22/2). (Foto KBRI Wellington)
Dubes Fientje Suebu (kiri) menyerahkan Surat Kepercayaan pada Gubernur Jenderal Selandia Baru Dame Cindy Kiro, Selasa (22/2). (Foto KBRI Wellington)

RM.id  Rakyat Merdeka - Duta Besar Republik Indonesia (Dubes RI) untuk Selandia Baru Fientje Suebu menyerahkan Surat Kepercayaan (Letter of Credence) kepada Gubernur Jenderal Selandia Baru, Dame Cindy Kiro di Government House Wellington, Selasa (22/2).

Dengan penyerahan Surat Kepercayaan tersebut, Dubes Fientje resmi bertugas untuk Selandia Baru merangkap Samoa, Kerajaan Tonga, Kepulauan Cook dan Niue.

Baca juga : Dubes Fadjroel Rachman Serahkan Surat Kepercayaan Ke Presiden Kazakhstan

 

“Saya berkomitmen dan siap memperkuat hubungan Indonesia dan Selandia Baru dalam berbagai aspek kerja sama. Saya juga sangat berharap bahwa kedua negara dapat bekerja sama,” demikian keterangan Dubes Fientje dari rilis KBRI Wellington, Selasa (22/2).

Baca juga : Dubes RI Untuk Italia Serahkan Surat Kepercayaan Ke Presiden Sergio Mattarella

Pada 2022, Selandia Baru dan Indonesia merayakan 64 tahun hubungan diplomatik. Selama itu, banyak kerja sama yang dilakukan kedua negara. Baik di bidang ekonomi, sosial budaya, dan hubungan antar masyarakat.

“Saya sangat berkeyakinan bahwa akan lebih banyak lagi ide-ide baik dan program bermanfaat di masa yang akan datang,” tambah Dubes bernama lengkap Fientje Maritje Suebu itu.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.