Dark/Light Mode

Israel Serang RS Indonesia dengan Tank dan Mortir, 2 Tewas

Senin, 20 November 2023 09:40 WIB
Korban tewas di RS Indonesia. [Foto: Anas AlSharif]
Korban tewas di RS Indonesia. [Foto: Anas AlSharif]

RM.id  Rakyat Merdeka - Direktur Bagian Operasi Rumah Sakit Indonesia, dr Muhammad Al-Ram menyatakan, saat ini, tentara Israel menarget rumah sakit dengan mortir dan mengenai lantai 2, tanpa didahului peringatan. Dua orang tewas dan belum diketahui identitasnya.

Baca juga : Stop Israel Serang Gaza, Biden Masih Memble

“Tentara militer Pendudukan Israel terus melepaskan tembakan ke arah jendela-jendela dan pintu-pintu rumah sakit, selain serangan membabi buta,” ujarnya.

Baca juga : SIM Keliling Tangerang Kota Senin 20 November, Hadir Di 2 Lokasi

Seorang ibu yang ada di dalam RS Indonesia juga tewas, akibat serangan langsung tank-tank yang menyasar lantai 2 rumah sakit.

Baca juga : Sasar Kalimantan, PLN Energi Primer Indonesia Kembangkan Teknologi CBF

Sementara jurnalis Anas alSharif menggambarkan, kondisi di dalam RS Indonesia mencekam. Pesawat-pesawat drone Israel juga menembaki semua yang berusaha keluar dari RS Indonesia, di utara Gaza. (*)

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.