Dark/Light Mode

Berbincang Hangat Lewat Video

Prabowo dan Menhan Malaysia Mantapkan Komitmen Kerja Sama

Selasa, 16 Juni 2020 20:18 WIB
Menteri Pertahanan Malaysia Datuk Seri Ismail Sabri Yaakob, tertawa lepas dalam perbincangan video bersama Menteri Pertahanan Indonesia, Prabowo Subianto, Selasa (16/6). (Foto: Kedubes Malaysia)
Menteri Pertahanan Malaysia Datuk Seri Ismail Sabri Yaakob, tertawa lepas dalam perbincangan video bersama Menteri Pertahanan Indonesia, Prabowo Subianto, Selasa (16/6). (Foto: Kedubes Malaysia)

RM.id  Rakyat Merdeka - Malaysia terus meneguhkan komitmen untuk meningkatkan hubungan bilateral dengan Indonesia. Meski di tengah situasi pandemi Covid-19. Terutama, dalam bidang pertahanan.

Peningkatan hubungan ini disepakati dalam pertemuan virtual antara Menteri Pertahanan Malaysia Datuk Seri Ismail Sabri Yaakob dan Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto, Selasa (16/6).

Baca juga : KPK Minta Hiendra Soenjoto dan Buronan Lainnya Serahkan Diri

Dalam pertemuan tersebut berlangsung hangat itu, Ismail Sabri tampak tertawa lepas saat berbincang via aplikasi video dengan Prabowo di Kantor Kementerian Pertahanan Malaysia.

Seperti dilansir Bernama pada Selasa (16/6), Kementerian Pertahanan Malaysia menyatakan, ikatan pertahanan antara Malaysia dan Indonesia telah mengalami kemajuan luar biasa di bawah ambisi Komite Perbatasan Umum (GBC), yang didirikan pada tahun 1972.

Baca juga : AXA Mandiri Salurkan Bantuan APD Ke Tiga Rumah Sakit

"Hubungan pertahanan juga telah diperkuat melalui inisiatif sub regional, yaitu Patroli Selat Malaka (MSP) dan Pengaturan Kerja Sama Trilateral (TCA) bersama dengan Filipina," demikian bunyi pernyataan tersebut.

Dalam pertemuan video itu, Prabowo juga menyampaikan selamat kepada Ismail Sabri atas pengangkatannya sebagai Menteri Senior dan Menteri Pertahanan. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.