Dark/Light Mode

Rambah Bisnis Kuliner, Impian Bikin Resto Bima Yamgor Irwan Hidayat Jadi Kenyataan

Kamis, 15 Februari 2024 11:18 WIB
Resto Bima Yamgor, restoran yang didirikan Irwan Hidayat di daerah Cipete Raya, Jakarta Selatan. (Foto: Istimewa)
Resto Bima Yamgor, restoran yang didirikan Irwan Hidayat di daerah Cipete Raya, Jakarta Selatan. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Direktur PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Irwan Hidayat belum lama ini mendirikan bisnis usaha barunya di bidang kuliner berupa restoran ayam goreng yang diberi nama Resto Bima Yamgor.Restoran ini terletak di Jl Cipete Raya No 76 Jakarta Selatan.

Bima Yamgor tersebut diperoleh dari inspirasi nama produk andalan di PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul, yakni Kuku Bima.Produk yang hingga saat ini masih laris manis di pasaran, selain Tolak Angin.

Bima juga merupakan sebuah tokoh terkenal dalam pewayangan nusantara.

Baca juga : Puan Anggota Dewan Paling Banyak Jadi Bahan Pemberitaan

Irwan mengungkapkan Resto Bima Yamgor sebenarnya sudah menjadi impian dirinya selama belasan tahun lalu. Bahkan, penggunakan nama Bima Yamgor sudah dipatenkan atau terdaftar sebagai hak paten pada 12 tahun lalu.

"Sempat masa berlaku hak paten habis, tetapi saya perpanjang lagi dan baru kali ini kesampaian untuk mewujudkan impian lama saya itu,” kata Irwan, dalam keterangannya, Kamis (15/2/2024).

Lebih lanjut Irwan menjelaskan, lamanya waktu guna mewujudkan impian tersebut karena ada beberapa faktor.

Baca juga : China Dan Turki Cekatan Melamar Jadi Mediator

Satu di antaranya karena dirinya terus mencari formula yang tepat yang nantinya bertujuan menjaga kualitas dan bisa dinikmati konsumen tanpa ada keraguan sedikitpun.

"Saya kumpulin resep-resepnya, research and development. Usaha kuliner yang sulit itu adalah mempertahankan quality,” ucap Irwan.

Adapun alasan memilih ayam goreng, Irwan jelaskan karena itu adalah menu sederhana yang digemari masyarakat Indonesia. Alasan lainnya karena dirinya gemar sekali makan ayam goreng.

Baca juga : Sakumini Bikin Momen Keringkan Rambut Jadi Lebih Manis

"Ide lainnya, saya melebarkan sayap ke bisnis kuliner tersebut muncul sejalan dengan upaya dirinya dalam mengembangkan potensi di Indonesia kaya raya dan luar biasa ini," pungkas Irwan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.