Dark/Light Mode

Baru Dibuat Sehari, Akhirnya Dibongkar

`Polisi Tidur` Di Sunter Makan Banyak Korban

Sabtu, 27 Agustus 2022 07:30 WIB
Petugas membongkar polisi tidur yang belum lama dibangun di Jalan Danau Sunter Selatan, Jakarta Utara. (Foto: Instagram).
Petugas membongkar polisi tidur yang belum lama dibangun di Jalan Danau Sunter Selatan, Jakarta Utara. (Foto: Instagram).

 Sebelumnya 
Aturan teknisnya dijabarkan pada Pasal 58 dan Pasal 59. Pasal 58, yakni “Pembuatan Alat Pengendali dan Pengaman Pengguna Jalan dilakukan oleh badan usaha yang memenuhi persyaratan dan telah dilakukan penilaian oleh Direktur Jenderal sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.”

Spesifikasi polisi tidur yang aman adalah, terbuat dari bahan badan jalan, karet, atau bahan lainnya yang memiliki pengaruh serupa. Memiliki ukuran tinggi antara 8 sampai dengan 15 sentimeter, lebar bagian atas antara 30 sampai dengan 90 sentimeter, dengan kelandaian paling banyak 15 persen.

Baca juga : B20 Siapkan Warisan Yang Inklusif Di Sektor Pendidikan Dan Ketenagakerjaan

Minim Serapan

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah menyentil kinerja Dinas Bina Marga. Sebab, penyerapan anggarannya masih minim.

Baca juga : Ribuan Warga Desa Di Majalengka Suarakan Ganjar Presiden 2024

Diungkap Ida, tahun 2022 ini Dinas Bina Marga dapat jatah Rp 2,56 triliun dari APBD DKI Jakarta. Tapi dari data Selasa (23/8), Dinas Bina Marga baru menyerap Rp 643 miliar atau 25,7 persen dari total anggaran.

“Argumennya pasti sudah lelang, tinggal pembayaran. Nanti ketika proyeknya sudah selesai baru dilakukan pembayaran, pasti itu alasannya. Kita berharap semua pekerjaan berjalan sesuai aturan dan dapat dirasakan oleh masyarakat,” harap Ida.

Baca juga : NasDem Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan Dan Kesehatan

Ida bilang, masih banyak jalan lingkungan yang membutuhkan perbaikan. Hal Iitu kerap dikeluhkan warga saat jajaran DPRD DKI Jakarta melaksanakan reses. Komisi D berharap, Dinas Bina Marga segera merealisasikan program kegiatan anggaran yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.