Dark/Light Mode

Luka, Wiranto Sempat Dilarikan Ke RSUD Berkah Pandeglang

Kamis, 10 Oktober 2019 14:07 WIB
Menko Polhukam Wiranto, saat dilarikan ke RSUD Berkah, Pandeglang, Banten, Kamis (10/10). (Foto: Istimewa)
Menko Polhukam Wiranto, saat dilarikan ke RSUD Berkah, Pandeglang, Banten, Kamis (10/10). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kepolisian menyebut, Menkopolhukam Wiranto mengalami luka di tubuhnya akibat penyerangan yang terjadi siang tadi di Pandeglang, Banten.

"Wiranto luka di tubuh, bagian depan. Dia dirawat di RSUD Pandeglang," ujar Karopenmas Polri Brigjen Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Kamis (10/10).

Baca juga : Alumni FHUI Lintas Angkatan: Semua Pihak Harus Jadikan Hukum sebagai Panglima

Dedi tak merinci di bagian mana Wiranto terluka. Namun, dari foto yang beredar, terlihat perut sebelah kiri Wiranto diperban.

Selain Wiranto, dalam insiden itu, Kapolsek Menes Kompol Darianto juga terluka ketika hendak mengamankan pelaku. "Kapolsek mengamankan ditusuk. Mengalami luka di bagian depan," ungkap Dedi.

Baca juga : Pelajar Jangan Mau Dijadikan Tameng Perusuh Berkedok Demo

Dedi mengungkapkan, peristiwa itu terjadi di Alun-alun Menes seusai Wiranto menghadiri peresmian Gedung Kuliah Bersama di Universitas Mathla’ul Anwar yang beralamat di Kampung Cikaliung, Desa Sindanghayu, Kecamatan Saketi.

Saat Wiranto hendak menuju mobil, ada masyarakat yang minta bersalaman. Tiba-tiba, seorang yang diduga pelaku langsung menusukkan benda tajam.

Baca juga : Sevilla Terpeleset, Real Sociedad Menang

"Begitu srek mau menyerang (Wiranto), diamankan terus nyerang lagi kapolsek," imbuh Dedi.

Informasi terbaru, Wiranto dibawa meninggalkan rumah sakit menggunakan ambulans. Berdasarkan informasi, Wiranto akan dibawa ke RSPAD Gatot Subroto Jakarta. [OKT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.