Dark/Light Mode

Underpass Cawang Terendam Banjir 100 Cm, Lalin Dialihkan

Update Titik Banjir Ibu Kota, Waspada!!

Selasa, 25 Februari 2020 06:24 WIB
Underpass DI Panjaitan, Jakarta Timur banjir setinggi 100 cm, dijaga petugas, Selasa (25/2). (Foto: TMC Polda Metro Jaya)
Underpass DI Panjaitan, Jakarta Timur banjir setinggi 100 cm, dijaga petugas, Selasa (25/2). (Foto: TMC Polda Metro Jaya)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hujan berintensitas tinggi yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya, memunculkan banjir di sejumlah titik ibu kota.

Beberapa di antaranya, bahkan tak bisa dilewati kendaraan bermotor.

Berikut titik banjir ibu kota yang tak bisa dilalui kendaraan bermotor, seperti dilansir akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, hingga pukul 06.45 WIB pagi ini:

06:34 Banjir 70 cm di depan Wika Jl. DI. Panjaitan, Jakarta Timur, sementara tidak bisa dilintasi semua jenis ranmor.

06:28 Banjir di Jl. DI Panjaitan semakin meninggi, sementara seluruh kendaraan yang dari Tol Priok menuju Exit Tol Cipinang diarahkan ke Selatan.

Baca juga : Indonesia dan Norwegia Bahas Dana Lingkungan dan Ibu Kota Baru

06:18 Banjir di depan Wika Jl. DI Panjaitan semakin meninggi, sementara seluruh kendaraan yang dari Cililitan menuju Rawamangun diarahkan ke Jl. Otista.

06:14 Banjir Jl. Yos Sudarso, Jakarta Utara semakin meningggi, sementara Exit Tol Sunter Podomoro dialihkan ke Exir Tol Priok.

06.22 Imbas genangan air sekitar 20-30 Cm di Tl. Kedoya Mcd Jakbar lalin tersendat

06.16 Genangan air Tl. Pramuka Jaktim sekitar 20 cm

06:09  Banjir 40 cm di depan Wika Jl. DI. Panjaitan, Jakarta Timur, agar hati-hati bila sedang melintas.

Baca juga : BUMN Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Konawe Utara

06:04  Banjir 20 cm di depan Grand Kemang Jl. Kemang Raya, Jakarta Selatan, agar hati-hati bila sedang melintas.

05:54 Banjir 20-30 cm di Jl. Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara, agar hati-hati bila sedang melintas.

05:54 Banjir 40-50 cm di depan Toyota Jl. Jatiwaringin Raya, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas.

05:53 Banjir 20-30 cm di depan Pasar Inpres Jl. Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara, agar hati-hati bila sedang melintas

05:43 Banjir 20-40 cm di depan Kampus Universitas Indonesia Jl. Salemba Raya, Jakarta Pusat, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas.

Baca juga : Berkah Ramadan, Warga Banjarmasin Raih Mobil Baru dari Pertamina

05:43 Banjir 30-50 cm di depan Transmart Cempaka Putih, Jakarta Pusat, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas.

05:35 Banjir 40-50 cm di Kawasan Industri Pulo Gadung, Jakarta Timur, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas.

05:29 Banjir 100 cm di Underpass Jl. DI Panjaitan, Jakarta Timur. Sementara, dilakukan pengalihan arus lalu lintas.

05:26 Banjir 80 cm di Aspol Pondok Karya, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, sementara tidak bisa dilintasi semua jenis ranmor.

05:04 Banjir 30-50 cm di Jl. Satria Raya, Grogol, Jakarta Barat, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.