Dark/Light Mode

Cuma Naik 5, Kasus Kematian Cetak Angka Terendah Kedua Di Sepanjang Riwayat Pandemi

Jumat, 19 November 2021 19:39 WIB
Vaksinasi Covid door to door di wilayah Petukangan Utara, Jakarta Selatan. Pemerintah terus berupaya meningkatkan cakupan vaksinasi, untuk memastikan Covid-19 tetap terkendali. (Foto: Dwi Pambudo/RM)
Vaksinasi Covid door to door di wilayah Petukangan Utara, Jakarta Selatan. Pemerintah terus berupaya meningkatkan cakupan vaksinasi, untuk memastikan Covid-19 tetap terkendali. (Foto: Dwi Pambudo/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Total kasus terkonfirmasi Covid-19 di Tanah Air, kini tembus 4.252.705. Atau naik 360 kasus dibanding kemarin.

Kasus baru sebanyak 360 itu diperoleh dari hasil pemeriksaan terhadap 272.704 spesimen (54.202 via PCR/TCM, 218.502 via antigen), dari 183.797 orang dites (28.624 via PCR/TCM, 155.173 via antigen).

Baca juga : Sudah Fit, Ratu Elizabeth II Terima Tamu Di Istana Windsor

Dari hasil uji tersebut, sebanyak 312 orang dinyatakan positif Covid-19 melalui tes PCR/TCM, dan 48 orang positif antigen.

Sehingga, diperoleh positivity rate harian sebesar 0,2 persen. Serta positivity rate PCR/TCM dan antigen, masing-masing sebesar 1,09 persen dan 0,03 persen.

Baca juga : Kowani Sosialisasi Kesehatan Mata Di Tengah Pandemi

Dari total kasus terkonfirmasi, tercatat 8.154 kasus aktif atau turun 161 orang dibanding data Kamis (18/11).

Sementara kasus sembuh, bertambah 516 orang menjadi 4.100.837 dengan tingkat kesembuhan 96,4 persen.

Baca juga : CIPS: Permendikbud 30/2021 Dukung Kepastian Lingkungan Pendidikan Yang Aman

Sedangkan kasus meninggal dunia akibat Covid, hanya bertambah 5 pada hari ini. Sehingga jumlahnya menjadi 143.714, dengan tingkat kematian 3,4 persen.

Ini adalah angka kematian terendah di tahun 2021, dan angka kematian terendah akibat Covid kedua di sepanjang riwayat pandemi di Tanah Air. Setelah 1 angka kematian pada 11 Maret 2020  yang melibatkan seorang WNA berusia 53 tahun dengan riwayat penyakit komorbid.  [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.